CEO Navi Berikan Klarifikasi Terkait Bergabungnya Dendi ke Tim Tigers

Penulis: Viggo Tristan
Kamis 24 Jan 2019, 06:05 WIB
CEO Navi Berikan Klarifikasi Terkait Bergabungnya Dendi ke Tim Tigers

Danil 'Dendi' Ishutin hanya dipinjamkan secara berkala kepada tim Tigers.

Ligaolahraga.com -

Berita Esports : CEO tim Natus Vincere yaitu Yevhen Zolotarev memberikan klarifikasi terkait perekrutan Danil 'Dendi' Ishutin oleh tim Tigers. Menurut Yevhen, Dendi hanya bergabung bersama Tigers dengan status pemain pinjaman semata.

Seperti yang diketahui, dunia Esports Dota 2 khususnya di benua Asia Tenggara dikejutkan oleh bergabungnya Dendi menuju tim Tigers. Hal ini membuat banyak pihak bertanya-tanya terkait keputusan Dendi yang hijrah dari benua Eropa menuju benua Asia Tenggara. Benar saja, keputusan Dendi tersebut bukan bersifat permanen. Yevhen menegaskan bahwa pihaknya hanya meminjamkan Dendi sementara waktu. Dendi sendiri masih terikat kontrak secara resmi bersama tim Natus Vincere.

"Kami hanya meminjamkan Dendi kepada mereka (Tigers - red). Apa yang akan terjadi selanjutnya tergantung pada Dendi dan hasil qualifier. Saat ini, dia masih terikat kontrak dengan Na'Vi." tutur Yevhen selaku memberi pernyataan resmi terhadap status Dendi. Jadi, dapat dikatakan Dendi hanya berstatus sebagai pemain stand-in bagi tim Tigers saat ini.

Nantinya, hasil akhir yang diraih oleh Dendi bersama Tigers akan menjadi penentu masa depannya bersama tim. Ia akan mencoba peruntungannya di kualifikasi turnamen Stockholm Major mendatang. Jika ia gagal, Dendi masih dapat memperbaikinya di kualifikasi Minor yang akan datang kemudian hari. Namun, jika ia kembali mengalami kegagalan, bukan tidak mungkin legenda hidup Dota 2 tersebut akan kembali pulang kampung ke negaranya di Eropa.

Artikel Tag: Esports, Dota 2, Berita Esports, Tigers, Natus Vincere

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/ceo-navi-berikan-klarifikasi-terkait-bergabungnya-dendi-ke-tim-tigers
1739  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini