Astralis Perpanjang Kontrak Lukas "gla1ve" Rossander Hingga 2024

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Jumat 23 Jul 2021, 22:45 WIB
Astralis Perpanjang Kontrak Lukas "gla1ve" Rossander Hingga 2024

gla1ve Mendapat Perpanjangan Kontrak Selama 3 Tahun via Astralis

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Astralis mengumumkan perpanjangan kontrak pemain in-game leader (IGL) mereka Lukas "gla1ve" Rossander, hari Jumat (23/7) di Twitter resmi organisasi. Dia akan berada di tim berlogo bintang tersebut hingga tahun 2024.

IGL berpaspor Denmark itu mengaku langkah memperpanjang kontrak merupakan langkah terbaik, mengingat ia telah meraih banyak hal dengan Astralis.

"Saya telah mencapai banyak hal dengan Astralis dan jelas saya memiliki banyak pertimbangan ketika kami memulai pembicaraan tentang kemungkinan perpanjangan. Apa lagi langkah yang lebih tepat?," kata gla1ve, seperti dilansir ESTNN.

Melansir ESTNN, keputusan tim asal Denmark itu mengamankan jasa gla1ve untuk tiga tahun ke depan tidak terlepas dari kontribusinya dalam beberapa tahun terakhir. Seperti diketahui, pria berusia 26 tahun tersebut telah membantu mereka meraih banyak kemenangan dan empat trofi Major, yang tak bisa ditandingi para pesaingnya.

Namun prestasi bukan satu-satunya faktor, karena kenyamanan dalam tim dan bisa terus mengembangkan diri makin memantapkan pemain kelahiran Kopenhagen, Denmark, 7 Juni 1995 itu untuk memilih tetap bertahan di Astralis.

"Bagi saya ini semua tentang berada di tempat di mana saya dapat melihat diri saya berkembang sebagai pemain sementara dikelilingi oleh orang-orang yang berdedikasi dengan ambisi dan nilai yang sama," katanya.

"Saya telah banyak berbicara dengan Kasper Hvidt (Director of Sport di Astralis) tentang masa depan, bagaimana saya dapat berkembang lebih jauh, sebagai pemain dan bagaimana kami mengembangkan tim dan set-up," lanjutnya.

Gla1ve pun mengatakan meski masih banyak hal harus dicapai dan performa yang ditingkatkan lebih jauh, ia optimis timnya itu akan mengukir sejarah di kancah professional Counter-Strike dalam beberapa masa mendatang.

"Ada banyak hal yang harus dicapai dan area yang harus ditingkatkan lebih jauh, dan secara pribadi saya merasa yakin bahwa Astralis akan meninggalkan jejak di Counter-Strike profesional selama bertahun-tahun yang akan datang," tambah dia.

Setelah memperpanjang kontraknya, IGL bernama asli Lukas Egholm Rossander itu bersama Astralis akan lanjut berkompetisi di ESL Pro League Season 14 mendatang, yang dijadwalkan berlangsung dari 16 Agustus.

Artikel Tag: gla1ve, Astralis, ESL Pro League Season 14, CS:GO

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/astralis-perpanjang-kontrak-lukas-gla1ve-rossander-hingga-2024
1102  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini