Witan Sulaeman Gabung Timnas Indonesia, Disambut Dengan Ritual Khusus

Penulis: Dayat Huri
Jumat 21 Mei 2021, 05:30 WIB
Witan Sulaeman bergabung dengan skuat timnas Indonesia di Dubai

Witan Sulaeman bergabung dengan skuat timnas Indonesia di Dubai/foto dok PSSI

Ligaolahraga.com -

Berita Timnas Indonesia: Winger FK Radnik Surdulica, Witan Sulaeman akhirnya tiba di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA) untuk bergabung dengan skuat timnas Indonesia yang tengah menjalani pemusatan latihan (TC) jelang tampil pada babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 grup G.

Tiba Kamis (20/5) pagi waktu setempat, dia belum ikut ambil bagian di latihan tim pagi hari. Dia hanya datang ke pantai untuk melihat para pemain lain yang diberikan menu latihan berupa senam, yoga, dan jogging.

"Saya baru datang tadi pagi, sekitar pukul 6.00 waktu setempat. Lalu langsung melihat teman-teman berlatih di pinggir pantai. Senang rasanya bisa bertemu kembali dengan teman-teman," jelas Witan Sulaeman seperti dilansir laman resmi pssi.

Saat sesi latihan di pagi hari tersebut selesai, ia diminta Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong untuk melakukan sesuatu bersama para pemain lain. "Iya, mereka meminta saya berdiri di tengah mereka berkumpul, untuk selanjutnya menyanyikan lagu dengan suara lantang dan suka cita," ungkapnya.

"Saya sudah tidak sabar untuk bergabung dengan teman-teman lainnya dalam latihan, Insya Allah nanti sore sudah bisa berlatih," lanjutnya.

Witan Sulaeman sendiri adalah pemain keempat yang datang bergabung bersama skuat Garuda di Dubai. Sebelumnya, sudah ada Ryuji Utomo, Egy Maulana Vikri, dan Asnawi Mangkualam Bahar. Kini tinggal Elkan Baggot yang masih belum bergabung dengan skuat timnas Indonesia.

Selama di UEA, selain menjalani tiga pertandingan lanjutan babak penyisihan Kualifikasi Piala Dunia 2022 grup G. Skuat Garuda juga dijadwalkan melakoni dua pertandingan uji coba, yaitu menghadapi Afghanistan pada 25 Mei dan Oman pada 29 Mei.

Artikel Tag: witan, timnas Indonesia, Piala Dunia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/witan-sulaeman-gabung-timnas-indonesia-disambut-dengan-ritual-khusus
1250  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini