Winger Kolombia Dibidik Napoli Sebagai Pengganti Lorenzo Insigne

Penulis: Rheza Hendrian
Selasa 11 Jan 2022, 15:37 WIB
Pemain sayap milik Feyenoord yaitu Luis Sinisterra, diberitakan menjadi incaran Napoli untuk mengisi pos yang ditinggalkan oleh Lorenzo Insigne / via AFP

Pemain sayap milik Feyenoord yaitu Luis Sinisterra, diberitakan menjadi incaran Napoli untuk mengisi pos yang ditinggalkan oleh Lorenzo Insigne / via AFP

Ligaolahraga.com -

Berita Serie A: Menyusul kepergian Lorenzo Insigne ke Toronto FC akhir musim nanti, Napoli mulai bergerak untuk mencari suksesor sang kapten tim. Melansir laporan terbaru di Italia, nama pemain sayap Feyenoord yakni Luis Sinisterra disebut sebagai calon kuat pengganti Insigne di Estadio Diego Armando Maradona.

Seperti diketahui, Lorenzo Insigne sudah dipastikan akan meninggalkan Il Partenopei musim panas esok setelah setuju untuk bergabung ke Toronto FC dengan status free-transfer.

Kubu Napoli pun tak mau lama-lama meratapi kepergian sang kapten dan langsung bergerak cepat untuk mencari sosok winger berkualitas.

Dilansir dari Calciomercato, radar tim asuhan Maurizio Sarri pun kemudian mengarah kepada Luis Sinisterra yang saat ini bermain di Liga Belanda bersama Feyenoord.

Luis Sinisterra, 22 tahun, merupakan pemain sayap berkebangsaan Kolombia.

Sang pemain tercatat sudah bermain sebanyak 28 kali untuk Feyenoord di musim 2021/22, dengan kontribusi 14 gol plus 7 assists.

Kontrak Sinisterra sendiri di Stadion De Kuip tinggal menyisakan 1,5 tahun lagi. Apabila melansir dari situs pemain Transfermarkt, harga jualnya saat ini ditaksir berada di angka 16 juta Euro (Rp 259 miliar).

Masih dari laporan Calciomercato, Direktur Napoli yaitu Cristiano Giuntoli dilaporkan akan segera bertemu perwakilan Sinisterra dalam waktu dekat.

Negosiasi transfer diharapkan berlangsung mulus tanpa kendala dan Sinisterra pun bisa resmi memperkuat Il Partenopei mulai musim depan.

Artikel Tag: Lorenzo Insigne, Napoli, Luis Sinisterra

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/winger-kolombia-dibidik-napoli-sebagai-pengganti-lorenzo-insigne
2084  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini