West Ham Bidik Filip Jorgensen, Chelsea Ogah Lepas Sang Kiper Muda

Penulis: Fery Andriyansyah
Rabu 14 Jan 2026, 20:00 WIB - 181 views
Kiper Chelsea, Filip Jorgensen

Kiper Chelsea, Filip Jorgensen. (Foto: Julian Finney/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: West Ham United dikabarkan tengah mempertimbangkan langkah untuk memperkuat sektor penjaga gawang pada bursa transfer Januari. Salah satu nama yang masuk radar adalah kiper Chelsea, Filip Jorgensen.

Menurut laporan TEAMtalk, West Ham sudah melakukan pendekatan awal untuk menanyakan ketersediaan Filip Jorgensen. Pelatih Nuno Espirito Santo disebut belum sepenuhnya puas dengan opsi yang ada saat ini, termasuk Alphonse Areola dan Mads Hermansen.

West Ham sedang berupaya maksimal memanfaatkan bursa transfer musim dingin demi menjaga peluang bertahan di Premier League. Saat ini The Hammers terpuruk di peringkat ke-18 klasemen, tertinggal tujuh poin dari zona aman yang ditempati Nottingham Forest. Kondisi tersebut membuat manajemen fokus mendatangkan pemain-pemain krusial, khususnya di lini belakang dan posisi penjaga gawang.

Di bawah mistar, Nuno sebenarnya memiliki tiga opsi kiper. Areola kini menjadi pilihan utama setelah Hermansen gagal tampil meyakinkan di awal musim. West Ham bahkan dikabarkan siap mendengarkan tawaran untuk Hermansen apabila ada klub yang berminat.

Sebelumnya, West Ham sempat mengincar kiper timnas Brasil, Bento. Namun penjaga gawang Al-Nassr itu lebih condong memilih Genoa dibanding pindah ke London Timur. Situasi tersebut membuat West Ham mengalihkan perhatian ke Filip Jorgensen.

Jorgensen sendiri bergabung dengan Chelsea dari Villarreal pada musim panas lalu dengan nilai transfer sekitar £20,7 juta. Namun, minimnya menit bermain di Stamford Bridge membuat namanya mulai dikaitkan dengan potensi hengkang. Selain West Ham, klub Turkiye Besiktas juga disebut memantau situasi sang kiper.

Meski demikian, peluang West Ham mendatangkan Jorgensen tampak kecil. Chelsea dilaporkan telah menegaskan tidak berniat melepas kiper berusia 23 tahun itu pada Januari ini. The Blues ingin menjaga kedalaman skuad di posisi penjaga gawang dan menilai Jorgensen masih bagian penting dari rencana jangka menengah klub.

Dengan sikap tegas Chelsea tersebut, West Ham United kemungkinan harus kembali mencari alternatif lain jika ingin menambah amunisi di bawah mistar gawang sebelum jendela transfer ditutup.

Artikel Tag: Filip Jorgensen, Chelsea, West Ham United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/west-ham-bidik-filip-jorgensen-chelsea-ogah-lepas-sang-kiper-muda
181
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini