Vitor Ferreira Puji Performa PSG Usai Habisi Brest

Vitor Ferreira. (Foto: Franco Arland - UEFA)
Berita Liga Champions: Gelandang Paris Saint-Germain, Vitor Ferreira, memberikan pujian bagi penampilan apik rekan-rekannya usai meraih kemenangan telak atas Brest.
Hasil memuaskan didapatkan oleh Paris Saint-Germain pada pertandingan leg pertama play-off Liga Champions musim ini. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Brest di Stade du Rourourou, Rabu (12/2) dini hari WIB, Les Parisiens meraih kemenangan dengan skor teak 0-3. Adapun tiga gol kemenangan PSG dicetak oleh Vitor Ferreira melalui titik penalti di menit ke-21, serta brace Ousmane Dembele di menit ke-45 dan 66.
Tak berselang lama setelah laga usai, Ferreira memberikan komentarnya. Pemain yang juga dikenal dengan nama Vitinha tersebut mengaku sangat puas dengan kemenangan ini dan memuji penampilan apik rekan-rekannya.
“Hasil ini sangat bagus. Saya pikir kami menampilkan performa yang sangat lengkap. Saya sangat senang dan bangga dengan tim ini karena kami melakukan upaya yang diperlukan. Kami tahu hal tersebut dapat membuat perbedaan, dan menurut saya, upaya pertahanan kami adalah kuncinya. Dalam serangan, kami sudah tahu ada banyak kualitas dengan tiga gol yang dicetak,” ujar Ferreira dilansir dari laman resmi klub.
"Penting untuk mengatakan bahwa ini belum berakhir. Kami bisa mengharapkan pertandingan yang sulit di Parc des Princes karena kami tahu tim Brest ini tidak pernah menyerah. Jadi kami harus melakukan upaya pertahanan yang sama, karena, seperti yang saya katakan, saat menyerang, kami akan menyelesaikan pekerjaan.”
Dengan hasil ini, PSG hanya membutuhkan hasil imbang pada leg kedua nanti yang akan digelar di Parc des Princes, Kamis (20/2) dini hari WIB, untuk mengamankan satu tiket ke babak 16 besar.
Artikel Tag: vitor ferreira, Paris Saint-Germain, Brest
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/vitor-ferreira-puji-performa-psg-usai-habisi-brest
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini