Vincent Kompany Pede Lawan Celtic di Leg Kedua Play-Off 16 Besar UCL

Penulis: Febrian Kusuma
Sabtu 15 Feb 2025, 11:00 WIB
Vincent Kompany

Vincent Kompany (Sumber: Crystal Pix/MB Media/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Bayern Munich mendapat hasil manis pada laga leg pertama babak play-off 16 besar Liga Champions Eropa melawan wakil Skotlandia, Celtic, dengan menang 1-2 di Celtic Park, Kamis (13/02) dini hari WIB. Pelatih Bayern, Vincent Kompany, cukup puas dengan kemenangan tersebut, meski ia juga menyesalkan satu gol yang bersarang ke gawang timnya akibat bola mati.

Pada pertandingan itu Bayern Munich sebenarnya sudah unggul dua gol terlebih dahulu, masing-masing melalui gol yang cukup cantik dari Michael Olise pada menit ke-45 dan Harry Kane pada menit ke-49. Akan tetapi, sayangnya gawang Die Bavarian kemudian jebol pada menit ke-79 melalui aksi Daizen Maeda yang berawal dari bola mati.

“Kami bermain sangat baik dalam sebagian besar pertandingan, tetapi ada saat-saat di mana Anda harus bertahan. Selalu menyebalkan untuk kebobolan, terutama dari bola mati, tetapi secara keseluruhan kami pantas menang. Kami berada dalam posisi yang baik untuk leg kedua,” ucap Vincent Kompany, disadur dari laman Bavarian Football Works.

Untuk bisa lolos ke babak 16 besar, Bayern Munich hanya perlu bermain imbang dengan skor berapa pun pada laga leg kedua yang akan dimainkan di Allianz Arena, Rabu (19/02) dini hari WIB. Melihat rekor Bayern di kandang, tentu ini bukan hal yang sulit untuk dilakukan oleh tim besutan Kompany.

Sebelum melawan Celtic, Bayern akan terlebih dahulu jumpa Bayer Leverkusen di Bay Arena, Minggu (16/02) dini hari WIB.

Artikel Tag: Vincent Kompany, Bayern Munich

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/vincent-kompany-pede-lawan-celtic-di-leg-kedua-play-off-16-besar-ucl
270  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini