Viking Persib Club Menepi Sejenak, Tak Akan Hadir ke Stadion

Kelompok Bobotoh, Viking Persib Club membentangkan spanduk kekecewaan terhadap kenaikan harga tiket
Berita Liga 1 Indonesia: Viking Persib Club (VPC) sudah menentukan sikap untuk laga kandang melawan Dewa United. Kelompok Bobotoh paling besar ini menyatakan tidak akan mendukung langsung tim secara langsung di stadion.
Saat ini hubungan antara manajemen klub dengan suporter sedang memanas. Salah satunya dampak dari naiknya harga tiket yang melambung tinggi pada laga kandang musim ini. Aksi protes pun sudah dilakukan saat tim menjamu Madura United di pekan pertama.
Saat itu bertebaran spanduk yang berisikan suara protes dan kekecewaan suporter kepada manajemen. Bobotoh juga tidak melantunkan chant sepanjang laga dan adanya aksi pengosongan tribun Utara di menit 45 dan Timur menit 75.
Namun hingga kini tidak ada reaksi positif dari jajaran PT. Persib Bandung Bermartabat atas aksi tersebut. Oleh karena itu, Viking memberi penyataan sikap melalui twitter @officialvpc dengan menepi sejenak.
"Melihat dinamika yang terjadi saat ini serta respon dari PT. PBB yang seakan menutup diri terkait permasalahan yang dialami banyak Bobotoh, kami memutuskan MENEPI SEJENAK," tulis pernyataan kelompok Bobotoh ini dalam twitternya.
Viking memastikan tak akan menghadiri langsung laga antara Maung Bandung melawan Dewa United di stadion. Nantinya, mereka memilih untuk mendukung tim kebanggaan dari rumah atau membuat titik-titik lokasi nonton bareng.
Selain itu, Viking membuka ruang komunikasi, baik itu dari Distrik maupun Komunitas lainnya untuk melakukan diskusi bersama. Namun demikian, tetap doa dan harapan diberikan bagi tim untuk bisa tampil maksimal dan meraih tiga poin.
"Doa dan harapan kami akan tetap ada untuk Tim Persib, agar bisa mengembalikan penampilan terbaiknya, memenangkan pertandingan, dan menjuarai Liga 1 2023/24, seperti yang kita rindukan selama ini. SAYONARA!" tutup cuitan @officialvpc.
Laga melawan Dewa United sendiri akan digelar pada Jumat (14/7) mendatang di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Maung Bandung butuh kemenangan karena di dua laga awal hanya bisa meraih hasil imbang. Sebaliknya, Majed Osman dan kawan-kawan sedang on fire usai memetik dua kemenangan di awal musim ini.
Artikel Tag: Viking Persib Club, Persib, dewa united
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/viking-persib-club-menepi-sejenak-tak-akan-hadir-ke-stadion
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini