Van Gaal Berjanji Bermain Atraktif di Bernabeu

Penulis: ifan Adhi
Senin 19 Jan 2015, 17:55 WIB
Van Gaal Berjanji Bermain Atraktif di Bernabeu

Van Gaal Berjanji Bermain Atraktif di Bernabeu

Ligaolahraga.com -

Pelatih Bayern Munchen, Louis van Gaal menolak untuk bermain seperti tim asuhan Mourinho.

Pelatih Bayern Munchen, Louis van Gaal menyatakan bahwa Jose Mourinho tidak mengajarkan pemain Inter untuk bermain atraktif dalam pertandingan dan Van Gaal menolak untuk bermain seperti Mourinho. Kedua tim tersebut dijadwalkan bertanding pada laga final Liga Champions pada tanggal 22 Mei di Santiago Bernabeu.

Nerazzurri memang bermain sangat defensif ketika tandang ke Nou camp pada pertandingan leg kedua melawan Barca kemarin, dimana Inter berhasil memupuskan harapan Barca untuk lolos ke final setelah menang agregat 3-2 atas Blaugrana.

"Saya tidak akan melakukan seperti apa yang Mourinho lakukan di Nou Camp, saya akan bertanding dengan atraktif," tukasnya kepada Sport Bild.

Mourinho merupakan asisten Van Gaal ketika dirinya masih melatih Barcelona pada masa awal karirnya yang kemudian Mourinho membuktikan dirinya menjadi salah seorang pelatih terbaik dunia, melebihi Van Gaal, setelah dipercayai menangani klub besar Chelsea dan Inter.

"Analisisnya sangat cermat dan terbukti dia menjadi pelatih yang hebat," ujar Van Gaal mengomentari mantan asistennya tersebut, "Namun dengan talenta briliannya sebagai pelatih, Mourinho merupakan sosok yang sangat sederhana dan menyenangkan bagi saya melihat dirinyaa telah menjadi sesosok pelatih top dunia."

Namun pelatih berusia 58 tahun ini mengkritik cara bermain Mourinho, mengatakan Inter tidak memiliki hasrat untuk bermain lebih atraktif pada pertandingan.

"Mourinho memang dilatih untuk menang, begitu pula saya, namun saya juga memilih untuk mengekspresikan permainan bola yang cantik dan atraktif, memang lebih sulit dalam melaksanakannya tapi itulah cara saya dalam setiap pertandingan," tutup Van Gaal.

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/van-gaal-berjanji-bermain-atraktif-di-bernabeu
402  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini