Usai Hajar West Ham, Rob Edwards Sanjung Performa Pemain Wolves

Rob Edwards. (Foto: Brett Patzke - WWFC)
Berita Liga Inggris: Manajer Wolverhampton Wanderers, Rob Edwards, memberikan pujian bagi performa para pemainnya setelah mereka berhasil mengalahkan West Ham United.
Wolverhampton Wanderers mengawali tahun 2026 dengan sempurna. Pasalnya, saat melakoni pertandingan pekan ke-20 Premier League musim ini dengan menjamu West Ham United di Molineux Stadium, Sabtu (3/1) malam WIB, Wolves berhasil meraih kemenangan dengan skor meyakinkan 3-0. Tiga gol kemenangan Wolves sendiri dicetak oleh Jhon Arias (4'), penalti Hwang Hee-Chan (31') dan gol penutup yang dicetak oleh Mateus Mane (41'). Kemenangan ini sendiri menjadi yang pertama bagi Wolves pada musim ini.
Selepas laga usai, Rob Edwards yang bahagia atas kemenangan perdana timnya tersebut lantas memberikan pujian bagi performa impresif yang ditunjukkan oleh para pemainnya. Edwards menilai kemenangan ini sebagai bukti bahwa para pemainnya telah berhasil meningkatkan standar permainan mereka.
“Kami berusaha untuk meningkatkan standar permainan," ujar Edwards seperti dilansir dari laman resmi klub.
"Jika kami hanya datang dan tidak melakukan pekerjaan kami, para pemain akan menjadi orang pertama yang menunjuk kami sebagai penyebabnya. Jadi, kami harus memastikan bahwa kami terorganisir dan melakukan pekerjaan dengan benar, dan para pemain melihat dan menghargai hal itu, dan kemudian kami harus memastikan bahwa kami terus berusaha meningkatkan standar."
"Para pemain telah bersama kami sejak awal, saya merasa kami telah menjalani masa pramusim, dan kami melihat beberapa perkembangan. Mereka berjuang, tetapi mereka harus bersikap profesional, mereka dibayar untuk melakukan itu, dan mereka akan melakukannya," tutup sang manajer.
Artikel Tag: Rob Edwards, Wolverhampton Wanderers, West Ham United, Premier League
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/usai-hajar-west-ham-rob-edwards-sanjung-performa-pemain-wolves

Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini