Usai Habisi Bologna, Simone Inzaghi Puji Penampilan Apik Inter

Penulis: Demos Why
Kamis 10 Nov 2022, 13:50 WIB
Manajer Inter Milan, Simone Inzaghi.

Simone Inzaghi. (Foto: Marco Luzzani)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Manajer Inter Milan, Simone Inzaghi, memberikan komentar terkait kemenangan besar yang diraih oleh timnya pada saat menjamu Bologna dini hari tadi. Inzaghi mengaku benar-benar puas dengan penampilan para pemainnya di laga itu.

Inter Milan meraih kemenangan dengan skor yang sangat mencolok pada saat menghadapi Bologna di giornata ke-14 Serie A. Pada pertandingan yang digelar di Giuseppe Meazza, Kamis (10/11) dini hari WIB, La Beneamata berhasil meraih kemenangan dengan skor telak 6-1 setelah mereka tertinggal lebih dulu.

Sesaat setelah laga usai, Simone Inzaghi lantas memberikan komentarnya. Inzaghi memberikan pujian bagi penampilan apik yang ditunjukkan oleh para pemainnya. Inzaghi juga mengaku benar-benar puas karena pemain Inter menunjukkan reaksi luar biasa usai dikalahkan oleh Juventus pada akhir pekan lalu.

"Kami tahu betapa pentingnya mentalitas dalam sepak bola. Malam ini kami menghadapi sebuah tim yang sebelumnya meraih empat kemenangan secara beruntun. Kemudian kami kebobolan gol yang tak perlu namun berhasil menjaga fokus pada permainan," ujar Inzaghi kepada DAZN.

"Kami telah memenangkan lima dari enam pertandingan terakhir, kami sekarang bisa bersaing di papan atas kecuali dengan Napoli yang hingga saat ini belum tersentuh. Namun saat ini tak ada gunanya melihat tabel klasemen, kami juga mengesampingkan Liga Champions karena semuanya ini tentang masa kini."

"Sayangnya, kami memainkan 18 pertandingan tanpa Romelu Lukaku dan 14 tanpa Marcelo Brozovic, dua pemain yang sangat penting. Kami melakukannya dengan sangat baik di Liga Champions, tetapi di Serie A kami harus mengulangi penampilan kami di San Siro saat melakoni laga tandang."

"Kekalahan dari Juventus sangat menyakitkan, tetapi saya melihat para pemain sangat berkonsentrasi dalam latihan. Kami kebobolan gol yang aneh malam ini, tetapi saya selalu yakin kami akan menyelesaikan pekerjaan dengan baik," pungkasnya.

Dengan hasil ini, Inter untuk sementara menempati peringkat keempat dengan koleksi 27 poin. Namun mereka masih tertinggal 11 angka dari Napoli di pucuk klasemen.

Artikel Tag: Simone Inzaghi, Inter Milan, Bologna, Serie A, Liga Italia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/usai-habisi-bologna-simone-inzaghi-puji-penampilan-apik-inter
1195  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini