Usai Dikalahkan Spurs, Ruben Amorim Kritik Kinerja Lini Depan MU

Penulis: Demos Why
Senin 17 Feb 2025, 09:00 WIB
Ruben Amorim.

Ruben Amorim. (Foto: Joe Prior/Visionhaus)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer Manchester United, Ruben Amorim, mengkritik kinerja lini depan timnya usai mereka menelan kekalahan saat tandang ke markas Tottenham Hotspur tadi malam.

Manchester United mendapatkan hasil yang sangat mengecewakan pada lanjutan pertandinagn pekan ke-25 Premier League. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Tottenham di Tottenham Hotspur Stadium, Minggu (16/2) malam WIB, The Red Devils menelan kekalahan dengan skor tipis 1-0. Adapun satu-satunya gol kemenangan Spurs pada laga tersebut dicetak oleh James Maddison di menit ke-13.

Selepas laga usai, Ruben Amorim memberikan tanggapannya. Amorim mengaku kecewa dengan kekalahan tersebut, terlebih kegagalan lini depan MU dalam memanfaatkan sejumlah peluang untuk bisa mencetak gol.

“Itu adalah perbedaan terbesar dalam pertandingan ini, mereka [Tottenham] mencetak gol dan kami tidak," ujar Amorim seperti dilansir dari laman resmi klub.

"Kami memiliki peluang untuk mencetak gol, kemudian di babak pertama kami sedikit lebih menekan. Kami menderita dalam beberapa transisi untuk mendapatkan hasil, tetapi pada akhirnya mereka mencetak gol dan kami tidak."

"Kami harus memasukkan bola ke dalam gawang karena kami memiliki beberapa peluang, kami menciptakan beberapa peluang yang merupakan bagian tersulit. Dalam beberapa pertandingan, kami berada di dekat kotak penalti namun kami tidak menciptakan peluang. Hari ini kami menciptakan peluang, tetapi kami perlu mencetak gol untuk memenangkan pertandingan.”

Dengan hasil ini, posisi MU turun ke peringkat 15 klasemen sementara Premier League dengan koleksi 29 poin.

Artikel Tag: Ruben Amorim, Manchester United, Tottenham Hotspur

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/usai-dikalahkan-spurs-ruben-amorim-kritik-kinerja-lini-depan-mu
286  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini