Usai Cetak Rekor di Bundesliga, Neuer Bangga Bisa Setim dengan Harry Kane

Penulis: Febrian Kusuma
Minggu 05 Nov 2023, 21:00 WIB
Harry Kane

Harry Kane dan Manuel Neuer Berbincang-bincang Setelah Laga Der Klassiker (Sumber: S. Mellar/FC Bayern via Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Kiper senior Bayern Munich, Manuel Neuer, mengaku bangga dirinya bisa satu tim dengan penyerang hebat seperti Harry Kane. Hal itu ia ungkapkan setelah Kane mencetak hat-trick untuk membantu Bayern mengalahkan tuan rumah Borussia Dortmund dengan skor telak 0-4 pada laga pekan kesepuluh Bundesliga di Signal Iduna Park, Minggu (05/11) dini hari WIB.

Tambahan tiga gol ke gawang Borussia Dortmund membuat Harry Kane berhasil mencatat rekor sebagai pemain pertama yang mampu mengoleksi 15 gol hanya dari sepuluh penampilan pertamanya di Bundesliga. Kini penyerang berusia 30 tahun itu juga resmi menjadi pemuncak daftar top skor sementara di kompetisi kasta tertinggi Jerman tersebut.

“Kehebatannya itu adalah hasil dari pengalamannya selama bertahun-tahun. Tentu saja, dia tidak meninggalkan semua proses dan tindakan yang telah dia lakukan di Inggris, tetapi dia telah membawanya ke Bayern,” ucap Manuel Neuer, disadur dari laman Bavarian Football Works.

“Dia menunjukkan semua dengan gemilang di setiap minggunya di Bundesliga. Kami sangat senang memiliki dia di tim,” lanjutnya.

Sejak didatangkan Bayern dari Tottenham Hotspur pada musim panas 2023 lalu dengan nilai transfer 95 juta euro, Harry Kane telah tiga kali mencetak hat-trick di pertandingan Bundesliga, masing-masing melawan VfL Bochum, SV Darmstadt, dan yang terakhir ke gawang Borussia Dortmund. Menariknya, Kane berhasil tiga kali menjebol gawang Dortmund di pertandingan pertamanya dalam laga bertajuk Der Klassiker.

Artikel Tag: Harry Kane, Manuel Neuer

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/usai-cetak-rekor-di-bundesliga-neuer-bangga-bisa-setim-dengan-harry-kane
9216  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini