Usai Benamkan Young Boys, Marco Rose Puji Performa RB Leipzig

Marco Rose. (Foto: Harry Langer/DeFodi Images)
Berita Liga Champions: Pelatih RB Leipzig, Marco Rose, memberikan komentar terkait kemenangan besar yang diraih oleh timnya saat tandang ke markas Young Boys.
Pada pertandingan matchday 1 Grup G Liga Champions, RB Leipzig meraih hasil yang sangat memuaskan. Pasalnya saat mereka tandang ke markas Young Boys di Stade de Suisse, Rabu (20/9) dini hari WIB, Dir Roten Bullen berhasil meraih kemenangan dengan skor 3-1.
Pada pertandingan tersebut, Leipzig unggul cepat di menit ketiga melalui gol Mohamed Simakan. Namun pada menit ke-33, Meschak Elia berhasil menyamakan kedudukan. Untungnya, Xaver Schlager dan Benjamin Sesko mencetak dua gol tambahan untuk mengamankan kemenangan.
Setelah laga usai, Marco Rose memberikan pujian bagi penampilan apik para pemainnya.
"Kami terlalu santai setelah unggul lebih dulu dan membiarkan lawan berkembang dalam permainan. Mereka layak untuk menyamakan kedudukan pada babak pertama, meskipun kami tidak memberikan mereka banyak peluang. Kami lebih banyak bermain di babak kedua; kami selalu memiliki pemain yang memberikan dukungan dan mencetak beberapa gol yang hebat, jadi kami layak untuk meraih kemenangan," ujar Rose dilansir dari laman resmi klub.
"Adalah hal yang bagus jika para pemain merasa marah kepada diri mereka sendiri saat jeda pertandingan - pelatih mereka juga marah. Namun tidak ada banyak teriakan. Kami membahas berbagai hal dengan tenang. Ini bukan masalah terkait struktur permainan kami, hanya saja kami menghadapi tim yang sangat bagus. Kami hanya mengubah beberapa hal kecil. Itu lebih kepada upaya untuk bermain lebih baik, dan itu adalah sesuatu yang kami lakukan dengan lebih baik setelah pergantian pemain."
"Saya sangat puas dengan cara kami mengatasi masalah dalam beberapa pekan terakhir. Kami kehilangan beberapa pemain kunci, tetapi kami masih mempertahankan gawang kami dengan baik dan memberikan serangan pada saat-saat yang tepat. Ini benar-benar menunjukkan kualitas tim ini!"
Artikel Tag: Marco Rose, rb leipzig, Young Boys
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/usai-benamkan-young-boys-marco-rose-puji-performa-rb-leipzig

![McTominay Borong Gol, Napoli Tahan Imbang Inter 2-2[embed]https://www.youtube.com/watch?v=LvN22ggXYeU[/embed]](https://img.ligaolahraga.com/public/images/news/2026/01/12/mctominay-borong-gol-napoli-tahan-imbang-inter-2-2embedhttpswwwyoutubecomwatchvlvn22ggxyeuembed.jpg)
![Penampilan Gemilang McTominay, Hasil Imbang Inter vs Napoli[embed]https://www.youtube.com/watch?v=yn42dkmrzUQ[/embed]](https://img.ligaolahraga.com/public/images/news/2026/01/12/penampilan-gemilang-mctominay-hasil-imbang-inter-vs-napoliembedhttpswwwyoutubecomwatchvyn42dkmrzuqembed.jpg)
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini