Usai Aston Villa Dikalahkan Monaco, Unai Emery Mengaku Kecewa Berat

Penulis: Demos Why
Rabu 22 Jan 2025, 07:36 WIB
Unai Emery.

Unai Emery. (Foto: Neville Williams/Aston Villa FC)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Manajer Aston Villa, Unai Emery, mengaku sangat kecewa usai timnya mendapatkan kekalahan saat tandang ke markas AS Monaco pada pertandingan dini hari tadi.

Hasil mengecewakan didapatkan oleh Aston Villa pada matchday 7 Liga Champions musim ini. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas AS Monaco di Stade Louis II, Rabu (22/1) dini hari WIB, The Villans menelan kekalahan dengan skor tipis 1-0. Adapun satu-satunya gol kemenangan Les Rouge et Blanc dicetak oleh Wilfried Singo pada menit kedelapan.

Selepas laga usai, Unai Emery memberikan komentarnya. Emery mengaku sangat kecewa dengan kekalahan tersebut, terlebih usai timnya mampu mendominasi jalannya pertandingan selama 70 menit. Namun, timnya gagal memanfaatkan semua peluang untuk menjadi gol dan mereka kebobolan melalui situasi bola mati.

“Kami bermain selama 70 menit dengan sangat baik,” ujar Emery seperti dilansir dari laman resmi klub.

“Kami kebobolan satu gol karena dalam situasi bola mati, kami tidak bekerja dengan baik secara defensif dan bahkan secara ofensif lebih buruk daripada secara defensif. Kami kebobolan satu gol dari situasi sepak pojok."

“Kami memiliki lebih banyak opsi dalam serangan kami melalui sepak pojok dan kami tidak melakukannya dengan baik. Memainkan pertandingan selama 70 menit, kurang lebih, kami menciptakan peluang untuk mencetak gol."

“Dalam pertandingan tadi, selama 70 menit kami mengendalikan permainan seperti yang kami rencanakan sebelumnya. Kami tidak mencetak gol, tetapi kami berada dalam cara yang baik untuk mendapatkannya."

“Dalam 20 menit terakhir, kami sedikit kehilangan posisi kami di lapangan dan kami tidak bekerja dengan baik dengan menggunakan dua penyerang. Ini adalah tantangan kami dan kami harus bisa menyelesaikannya.”

Artikel Tag: Unai Emery, Aston Villa, AS Monaco

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/usai-aston-villa-dikalahkan-monaco-unai-emery-mengaku-kecewa-berat
334  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini