Tottenham Putuskan Pemecatan Postecoglou Setelah Laga vs Leicester?

Penulis: Vina Enza
Selasa 21 Jan 2025, 07:10 WIB
Postecoglou

Ange Postecoglou

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Tottenham dikabarkan akan membuat keputusan mengenai pemecatan manajer Ange Postecoglou di tengah kemarahan para penggemar yang semakin memuncak. Sang manajer berada dalam tekanan besar dalam beberapa pekan terakhir menyusul penurunan performa timnya namun untuk saat ini tampaknya posisinya masih aman.

 Seperti dilansir The Mirror. Ange Postecoglou berada dalam tekanan besar sebagai bos Tottenham, masa depannya di klub masih aman tapi ia sekarang akan menghadapi pekan yang menentukan. Petinggi klub masih mendukungnya karena mereka memahami bahwa sedang dihadapkan pada krisis cedera pemain yang semakin memuncak.

Spurs akan menghadapi Hoffenheim di Liga Europa pada Kamis mendatang guna bisa lolos otomatis di babak gugur dengan finial di delapan besar yang sedang mereka usahakan. Selanjutnya mereka juga akan menghadapi Leicester City di Premier League pada Minggu mendatang dan diperkirakan mereka akan menang di kandang dan hasil yang buruk akan menjadi pukulan berat bagi mereka.

Saat ini mereka terjun ke peringkat ke-15 klasemen setelah menelan 12 kekalahan di Premier League musim ini dan kali terakhir ditekuk Everton pada Minggu lalu. Sementara para penggemar mengungkapkan amarah mereka yang ditujukan kepada pimpinan klub, Daniel Levy selain itu mereka juga mengeluarkan cacian yang diteriakkan pada Postecoglou saat mereka bertandang ke Goodison Park.

Para penggemar sangat memahami tantangan yang dihadapi oleh manajer asal Australia tersebut dan bagian yang penting adalah Spurs masih dalam posisi yang aman di Liga Europa, lolos ke putaran keempat Piala FA dan menang 1-0 di leg pertama semi-final Carabao Cup, leg kedua akan dilangsungkan bulan depan.

Artikel Tag: Postecoglou, Tottenham, Premier League

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tottenham-putuskan-pemecatan-postecoglou-setelah-laga-vs-leicester
602  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini