Toni Kroos Tatap Rekor Gelar Juara Piala Dunia Antarklub

Penulis: Rei Darius
Sabtu 11 Feb 2023, 21:15 WIB
Toni Kroos

Toni Kroos incar gelar keenamnya di Piala Dunia Antarklub (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Toni Kroos mengincar gelar juara Piala Dunia Antarklub keenamnya sepanjang karier ketika Real Madrid menghadapi Al Hilal pada Minggu (12/2) dini hari nanti WIB.

Sang pemain asal Jerman merupakan satu-satunya pemain dengan lima medali emas di ajang ini. Dia memenangkan empat gelar bersama Real Madrid pada tahun 2014, 2016, 2017, dan 2018.

Los Blancos sendiri merupakan pemenang gelar juara Piala Dunia Antarklub terbanyak sepanjang masa dengan raihan empat gelar. Tak ada tim lain yang pernah memenangkan trofi ini lebih dari tiga kali sebelumnya.

Toni Kroos turut serta dalam keberhasilan Madrid pada keempat gelar tersebut. Namun, dirinya sendiri memiliki total lima gelar Piala Dunia Antarklub.

Sebab, Kroos merupakan bagian dari skuat Bayern Munich, yang mengalahkan tim asal Maroko, Raja Casablanca, di partai final tahun 2013 silam. Dalam pertandingan final, Kroos bahkan bermain sejak menit pertama dan berkontribusi selama 60 menit. 

Pada musim panas 2014, dia bergabung dengan Madrid dan memenangkan trofi Piala Dunia Antarklub pertamanya pada tahun tersebut, sebelum disusul tiga gelar lainnya.

Madrid menghadapi tim asal Arab Saudi, Al Hilal, dalam laga puncak yang terselenggara pada Minggu (12/2) dini hari WIB.

Sebelumnya di partai semifinal, tim asuhan Carlo Ancelotti itu mengalahkan Al Ahly dengan skor 4-1 berkat gol-gol dari Vinicius Junior, Federico Valverde, Rodrygo Goes, dan Sergio Arribas.

Artikel Tag: Toni Kroos, Real Madrid

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/toni-kroos-tatap-rekor-gelar-juara-piala-dunia-antarklub
945  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini