Tonali Bakal Dimainkan Milan dalam Duel Liga Europa Kontra Shamrock Rovers

Penulis: Nur Afifah
Jumat 11 Sep 2020, 20:16 WIB
Sandro Tonali

Sandro Tonali (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Sandro Tonali diperkirakan bakal tampil membela AC Milan dalam pertandingan kualifikasi Liga Europa melawan Shamrock Rovers pekan depan.

Tonali resmi bergabung Rossoneri Rabu (9/9) kemarin setelah pihak klub mengumumkan kedatangannya melalui website mereka. Seleas mejalani serangkaian tes medis yang diperlukan dan meneken kontrak, allenatore Stefano Pioli akan dapat memainkannya dalam pertandingan yang akan datang.

Gelandang 20 tahun tersebut pun tak menyembunyikan perasaannya usai merampungkan transfer ke klub masa kecilnya dengan menyuarakan kebahagiaannya saat wawancara perdana sebagai pemain Milan kepada Sky Sports dan kemudian melalui akun Instagram miliknya.

Kamis (10/9) kemarin Tonali telah ambil bagian dalam sesi latihan perdananya di Milanello untuk mengenal pelatih dan rekan-rekan satu tim barunya, sekaligus lingkungan klub secara umum. Ia kemungkinan juga akan tampil dalam pertandingan persahabatan Rossoneri kontra mantan klubnya, Brescia, akhir pekan ini.

Selain itu, terdapat kabar yang lebih menggembirakan. Sebagaimana yang dikemukakan oleh La Gazzetta dello Sport, karena alasan birokrasi pemain internasional Italia tersebut tak dapat dimasukkan dalam skuat UEFA klub.

Kendati demikian, Tonali masih dapat menjalani debutnya pada babak penyisihan Liga Europa Milan di Dublin melawan Shamrock Rovers, mengingat aturan yang berlaku membolehkan adanya perubahan saat mendekati pertandingan. Harapannya ia dapat memberikan pengaruh positif dalam skuat raksasa Serie A yang tengah berupaya bangkit dan kembali ke level tertinggi sepak bola Eropa.

Artikel Tag: Tonali, Milan, Shamrock Rovers, Liga Europa

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tonali-bakal-dimainkan-milan-dalam-duel-liga-europa-kontra-shamrock-rovers
7196  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini