Tidak Dengar Saran Klopp, Alasan Utama Liverpool Dibantai Spurs

Philippe Coutinho dan Jurgen Klopp tampak lesu setelah Liverpool di bantai Spurs di Wembley dengan skor 4-1 Ahad (22/10) lalu.
Berita Liga Inggris: Bagi Philippe Coutinho, kekalahan 4-1 yang dialami Liverpool dari Tottenham Hotspur di Wembley Stadium pada pekan ke-9 Liga Inggris akhir pekan lalu merupakan hukuman yang setimpal karena The Reds tidak mengindahkan arahan yang diberikan oleh Jurgen Klopp.
Pekan ke-9 Liga Inggris menjadi pekan yang suram bagi Liverpool. Si Merah harus menanggung malu saat melawat ke Wembley Stadium karena mereka ditaklukkan Tottenham Hotspur dengan skor cukup telak, 4-1. Luka itu diperparah dengan banyaknya komentar miring dari para fans mereka. Lini pertahanan yang dianggap menjadi biang keladi kekalahan memalukan itu menjadi sorotan tajam dari berbagai pihak.
Terkait soal pertahanan yang dinilai rapuh, Philippe Coutinho akhirnya angkat bicara juga. Bagi gelandang serang asal Brasil ini, kekalahan memalukan tersebut tidak semata-mata kesalahan dari para pemain belakang The Reds. Coutinho lebih menganggap itu merupakan hukuman yang setimpal akibat dirinya dan para pemain Liverpool lainnya tidak mengindahkan arahan sang pelatih. Jurgen Klopp sebenarnya telah mengintruksikan para pemain agar fokus untuk menjaga pertahan lebih baik lagi agar tidak terlalu banyak kebobolan lagi.
Namun faktanya, para pemain mengacuhkannya dan terus melakukan serangan dan melupakan apa yang sudah diinstruksikan Klopp.
"Jurgen telah berkali-kali memperingatkan kami agar bermain lebih waspada dan menjaga pertahanan lebih baik lagi," ujar Coutinho.
"Itu karena kami telah kebobolan banyak gol dan tugas utama kami saat menghadapi lawan yang tangguh adalah jangan sampai gawang kami tidak kebobolan banyak gol."
"Gol pertama Herry Kane di empat menit awal pertandingan lalu disusul gol Son Heung-Min 8 menit kemudian membuktikan kami mempunyai masalah dan itu resiko. Kami harus secepatnya belajar lebih baik lagi."
Bagi Coutinho sendiri ini bukan berarti Liverpool telah menyerah dalam perburuan gelar musim ini, tapi ini merupakan pelajaran yang harus dicamkan masak-masak oleh para pemain Liverpool untuk menatap pertandingan-pertandingan selanjutnya.
Artikel Tag: Philippe Coutinho, Jurgen Klopp, Liverpool, Harry Kane, Son Heung Min, Tottenham Hotspur, Wembley Stadium, Liga Inggris
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tidak-dengar-saran-klopp-alasan-utama-liverpool-dibantai-spurs





Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini