Thomas Frank Akui Kekalahan Brentford dari Sheffield United
Berita Liga Inggris: Manajer Brentford, Thomas Frank, memberikan komentar terkait kekalahan yang diterima oleh timnya saat tandang ke markas Sheffield United tadi malam.
Pada lanjutan pertandingan pekan ke-16 Premier League, Brentford meraih hasil yang begitu mengecewakan. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Sheffield United di Bramall Lane, Sabtu (9/12) malam WIB, the Bees kalah dengan skor tipis 1-0. Adapun satu-satunya gol kemenangan tim tuan rumah dicetak oleh James McAtee di masa perpanjangan waktu babak pertama.
Menanggapi hasil buruk tersebut, Thomas Frank mengakui kekalahan timnya dari the Blades. Menurut Frank, pada laga tersebut Sheffield tampil bagus dan timnya kurang beruntung karena memiliki banyak pemain yang cedera.
"Ini adalah pertandingan yang sulit. Permainan yang bagus bagi Sheffield. Mereka bermain dengan baik dalam sebuah pertandingan yang seimbang dan ketat. Saya merasa akan ada momen ajaib yang akan menentukan pertandingan dan itu datang dari Sheffield dan McAtee. Saya tidak bisa mengeluh dengan kinerja para pemain saya," ujar Frank kepada Match of the Day.
"Ini adalah Liga Primer. Anda dapat dengan cepat mengalami satu atau dua pertandingan dan Anda bisa kalah dalam empat dari lima pertandingan. Sayangnya hal itu telah terjadi saat ini. Kami harus terus melaju. Cedera tidak membantu tim mana pun. Saya pikir kami memiliki cukup banyak pemain yang cedera."
Dengan hasil ini, the Bees berada di peringkat ke-11 klasemen sementara Premier League dengan koleksi 19 poin.
Artikel Tag: Thomas Frank, brentford, Sheffield United, Premier League
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/thomas-frank-akui-kekalahan-brentford-dari-sheffield-united
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini