Thibaut Courtois Mengaku Enggan Remehkan Kekuatan Atalanta

Penulis: Demos Why
Rabu 14 Agu 2024, 03:02 WIB
Thibaut Courtois.

Thibaut Courtois. (Foto: James Gill - Danehouse/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Piala Super UEFA: Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois, mengaku enggan untuk meremehkan kekuatan Atalanta pada laga Piala Super UEFA di tengah pekan ini.

Usai menjadi yang terbaik di Liga Champions musim lalu, pada tengah pekan ini Real Madrid akan tampil pada laga bertajuk Piala Super UEFA. Pertandingan yang dijadwalkan akan digelar di Stadion Warsawa, Kamis (15/8) dini hari WIB, akan mempertemukan mereka dengan sang juara Liga Europa, Atalanta.

Di atas kertas, Los Blancos tentu saja menjadi tim yang palimng diunggulkan untuk meraih kemenangan. Mereka dianggap jauh lebih unggul dari sisi komposisi pemain dan juga pengalaman tampil di level tertinggi. Meski demikian, Thibaut Courtois mengaku enggan untuk meremehkan lawannya tersebut.

"Semua orang dalam skuat telah mencapai tahap akhir dari turnamen masing-masing (EURO 2024 dan Copa America), tetapi para pemain tahu bagaimana segala sesuatunya berjalan di sini - kami bekerja keras. Kami akan mencoba untuk siap untuk itu," ujar Courtois dilansir dari Uefa.com.

"Kami telah menjalani sesi taktikal, meskipun belum semua pemain berada di sini. Namun kami akan siap."

"Mereka adalah tim yang bagus. Mereka menekan di seluruh area lapangan; kami bermain melawan mereka beberapa tahun lalu di Liga Champions dan itu adalah pertandingan yang sulit. Jadi, kami tahu ini akan menjadi laga yang sulit, namun kami akan berusaha untuk memenangkannya. Itulah yang membuat kami menjadi kami. Tentu saja kami ingin memenangkannya."

Artikel Tag: Thibaut Courtois, Real Madrid, Atalanta, Piala Super UEFA

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/thibaut-courtois-mengaku-enggan-remehkan-kekuatan-atalanta
143  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini