Tepis Rumor Transfer, Maresca Bilang Chelsea Tak Butuh Garnacho

Enzo Maresca bilang dirinya tak membutuhkan servis Alejandro Garnacho, di tengah rumor ketertarikan Chelsea kepada winger milik Manchester United tersebut / via Getty Images
Berita Sepakbola: Chelsea dilaporkan ikut memburu tanda tangan Alejandro Garnacho Januari ini. Akan tetapi manajer The Blues yakni Enzo Maresca, bilang kalau ia sudah senang dengan stok penyerang yang dimilikinya saat ini.
Dalam 24 jam terakhir, sejumlah media melaporkan kalau Chelsea tertarik membajak Alejandro Garnacho dari Manchester United.
Tawaran di atas 50 juta Poundsterling disebut tengah disiapkan oleh The Blues agar Garnacho cabut meninggalkan Manchester United di bursa transfer musim dingin.
Namun isu ketertarikan Tim London Biru terhadap Garnacho buru-buru disanggah oleh manajer Enzo Maresca.
Maresca menyebut kalau stok penyerang di timnya saat ini sudah memadai dan Garnacho bukanlah prioritas yang dibutuhkan olehnya sekarang.
"Tidak, tidak (soal rumor Garnacho). Saya senang dengan skuat yang ada saat ini," ucap Maresca kepada awak media, seperti dikutip dari Football London.
"Saya sudah bilang berkali-kali. Di kanan kita punya Pedro (Neto) dan Noni (Madueke) lalu di kiri kita punya Jadon (Sancho). Untuk saat ini kita sudah oke."
"Kami terus memantau soal hal yang bisa terjadi di masa depan. Namun untuk saat ini, dengan 10 hari tersisa (penutupan bursa transfer), kita tidak melakukan apa-apa."
"Kami hanya memanggil pulang Trev (Chalobah) dan kita lihat saja apakah akan ada sesuatu yang terjadi di 10 hari mendatang," pungkas pelatih berpaspor Italia.
Artikel Tag: Chelsea, Enzo Maresca, Alejandro Garnacho, Manchester United
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tepis-rumor-transfer-maresca-bilang-chelsea-tak-butuh-garnacho
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini