Tekad UEA Jadikan Timnas Indonesia U19 Sebagai Korban Ketiga

Penulis: Dayat Huri
Rabu 24 Okt 2018, 12:00 WIB
Tekad UEA Jadikan Timnas Indonesia U19 Sebagai Korban Ketiga

Skuat Uni Emirate Arab optimis mampu taklukkan timnas Indonesia U-19/foto the-afc

Ligaolahraga.com -

Berita Timnas Indonesia: Sukses menyapu bersih dua laga awal Piala AFC U-19, Uni Emirate Arab U-19 (UEA) bertekad untuk melanjutkan tren positif mereka kala menghadapi timnas Indonesia U-19 pada pertandingan terakhir babak penyisihan grup A di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (24/10) nanti.

Di dua pertandingan awal yang sudah dijalaninya, UEA tampil meyakinkan dengan menaklukkan Qatar 2-1 dan mencukur China Taipei dengan skor telak 8-1. Dan menghadapi tuan rumah yang dipastikan mendapat dukungan penuh dari suporternya, UEA tidak gentar dan tetap optimis untuk tampil meyakinkan pada laga nanti.

Dengan enam poin yang sudah mereka kumpulkan dalam dua laga awal, UEA memang paling diunggulkan untuk bisa melangkah ke babak perempat final, mereka hanya butuh satu poin untuk menyegel tempat di fase knock out. Meski demikian, posisi mereka belum sepenuhnya aman, kalah dari timas Indonesia U-19 akan membuat posisi mereka terancam dan apabila disaat bersamaan Qatar menang atas China Taipei, impian mereka untuk kembali merebut gelar juara seperti yang pernah mereka lakukan pada 2008 silam dipastikan pupus lebih awal.

Meski posisi timnya belum aman sepenuhnya, Pelatih UEA Ludovic Batelli memastikan seluruh pemain dalam kepercayaan diri tinggi untuk bisa mengamankan poin pada laga nanti.

"Saya senang karena kami menunjukkan progres berkat kemenangan atas China Taipei. Kami sekarang memiliki dua kemenangan dari dua laga awal kami dan hal itu menempatkan kami pada posisi yang bagus (untuk lolos ke babak perempat final," katanya seperti dilansir laman resmi AFC.

Dia menegaskan, persiapan matang telah dilakukannya untuk bisa tampil maksimal saat menghadapi timnas Indonesia nanti.

"Seperti biasa, kami akan melakukan persiapan dengan baik untuk pertandingan dan melakukan pendekatan yang sama seperti yang kami lakukan dengan semua pertandingan kami," pungkasnya mengakhiri.

Artikel Tag: timnas Indonesia, Indra Sjafri, piala afc u-19, china taipei, Qatar, uni emirate arab

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tekad-uea-jadikan-timnas-indonesia-u19-sebagai-korban-ketiga
1724  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini