Target Promosi ke Liga 1, PSKC Siap Tempur di Babak 8 Besar

Derry Hidayat berkumpul bersama pemain PSKC Cimahi
Berita Liga 2 Indonesia: PSKC Cimahi memupuk rasa optimisme untuk promosi ke Liga 1. Saat ini, skuat asuhan Kas Hartadi tersebut sudah bisa melaju ke babak 8 besar Liga 2 2024/2025 dengan tergabung di grup Y.
Laskar Sangkuriang akan bersaing memperebutkan satu slot promosi ke Liga 1 bersama Persela, Bhayangkara FC dan Persijap. Klub teratas akan langsung meraih tiket naik kelas ke Liga 1 untuk musim depan.
Sedangkan peringkat kedua grup akan memainkan laga play off dengan runner up grup X dan memperebutkan satu tiket promosi tersisa. PSKC pun merasa optimis untuk bisa memperjuangkan target tersebut.
Beberapa pemain lokal didatangkan seperti Thomas Wandikbo, Marcell Rumkabu dan Manda Cingi. Selain itu, sudah ada pemain yang disiapkan untuk menambal kepergian Matheus Silva ke PSM Makassar.
Kabarnya pemain pengganti berposisi penyerang itu adalah Joao Leandro Rodriguez Gonzalez dari Kolombia. Meski belum diumumkan resmi oleh klub, tapi laman resmi LIB sudah menyertakan Joao sebagai penggawa Laskar Sangkuriang.
"Kami di 8 besar, satu grup dengan Bhayangkara, Persela Lamongan dan Persijap Jepara. Insya Allah kami optimis karena kami sudah melengkapi pemain-pemain di posisi gelandang, winger, bek kiri, dan tambahan striker atau winger di pemain asing yang akan menggantikan Matheus Silva," terang Derry Hidayat saat diwawancara, Kamis (16/1).
Menurutnya usaha sudah dilakukan PSKC sejak awal musim dengan merombak mayoritas pemain. Kini misi awal untuk lolos ke 8 besar sudah diraih dan ada motivasi besar dari tim untuk terus melaju jauh.
"Target kami jelas, dari awal pembentukan tim ini, rombak besar-besaran dari musim lalu, mendatangkan pemain-pemain yang berkualitas. Jelas target kami ingin ke level lebih baik, ke Liga 1 untuk musim depan," ujar dia.
"Jadi kami optimis bisa menghadapi klub-klub besar yang ada di grup ini. Dan kami yakin juga dengan amunisi baru yang saya sudah sampaikan tadi, kami bisa bersaing," lanjut Derry Hidayat.
Derry Hidayat berharap dukungan dan doa untuk kiprah PSKC dalam upaya mewujudkan misi meraih tiket ke Liga 1. Terutama dukungan langsung di stadion dalam tiga pertandingan kandang di babak 8 besar Liga 2 2024/2025.
"Semoga masyarakat Cimahi, rakyat Jawa Barat membantu kami menyemangati pemain dengan memenuhi stadion Si Jalak Harupat selama tiga laga home di babak 8 besar ini, itu nilai plus untuk kami berjuang. Harapannya kami bisa memberikan hasil yang terbaik untuk warga Cimahi dan cita-cita kita untuk lolos ke Liga 1," tukasnya.
Artikel Tag: PSKC, Derry Hidayat, Liga 2
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/target-promosi-ke-liga-1-pskc-siap-tempur-di-babak-8-besar
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini