Sukses Sebagai Bek Kiri, Rezaldi Ternyata Mengawali Karier Sebagai Penyerang

Pemain Persija Jakarta, Rezaldi Hehanusa/foto dok Persija
Berita Liga 1 Indonesia: Sukses menapaki karier sebagai bek kiri bersama Persija Jakarta dan timnas Indonesia, Rezaldi Hehanusa ternyata mengawali perjalanannya sebagai penyerang saat masih belajar di sekolah sepak bola (SSB) ASIOP dan Villa 2000.
Semasa masih di SBB, pemain kidal itu dikenal sebagai pemain depan yang haus gol. Bahkan ia beberapa kali mampu menjadi top skor.
"Sebenarnya bek kiri bukan posisi asli bermain saya. Dari awal saya di SSB hingga ke Villa 2000 posisi saya adalah pemain depan. Dari situ saya sering mencetak gol," kata pemain yang karib disapa Bule itu, seperti dilansir laman resmi Persija Jakarta.
Dia bercerita, setelah pindah ke Persitangsel, posisi bermainnya diubah menjadi seorang gelandang. Bule mengaku ada sosok pelatih yang mengubahnya ke posisi tersebut.
"Ada sosok pelatih di sana namanya pak Haji Solihin, merupakan mantan asisten pelatih Benny Dollo di Persita yang mengubah posisi saya menjadi gelandang. Dari sejak itu saya bermain di posisi gelandang," tambahnya.
Dia bercerita, ketika menjalani seleksi di Persija Jakarta, Bule ditempatkan pada posisi bek sayap. Posisi itu akhirnya berbuah kesuksesan bagi dirinya. Selain memberikan tiga gelar bagi Persija, Bule juga merengkuh beberapa gelar individu. Tak hanya itu, namanya semakin cemerlang ketika dirinya membela timnas Indonesia U-23 hingga sekarang membela timnas senior.
"Saat itu pak Ferry melihat saya bermain di sebuah pertandingan dan saat itu saya sudah bermain di posisi bek kiri. Akhirnya saya ditawari menjalani seleksi di Persija dan masuk sebagai pemain di posisi ini. Hingga kini saya nyaman bermain di posisi ini dan tidak mau kembali ke posisi striker," pungkasnya.
Artikel Tag: Liga 1, persija jakarta, rezaldi hehanusa
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sukses-sebagai-bek-kiri-rezaldi-ternyata-mengawali-karier-sebagai-penyerang
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini