Stuttgart Gagal Kalahkan Union Berlin, Sebastian Hoeness Kecewa

Sebastian Hoeness. (Foto: Alex Grimm/Getty Images)
Berita Liga Jerman: Manajer VfB Stuttgart, Sebastian Hoeness, mengaku kecewa dengan hasil imbang yang didapatkan oleh timnya saat menjamu Union Berlin.
VfB Stuttgart mendapatkan hasil yang kurang memuaskan pada pertandingan pekan ke-18 Bundesliga musim ini. Pasalnya, saat mereka menjamu Union Berlin di MHPArena, Minggu (18/1) malam WIB, Die Schwaben hanya mampu meraih hasil imbang dengan skor 1-1.
Pada laga tersebut, Stuttgart sempat unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak oleh Chris Fuhrich pada menit ke-59 usai memaksimalkan umpan matang dari Ramon Hendriks. Namun, Union berhasil bangkit dan menyamakan kedudukan pada menit ke-83 melalui gol yang dicetak oleh Jeong Woo-yeong setelah mendapatkan assist dari Stanley Nsoki.
Sebastian Hoeness Komentari Hasil Laga
Tak lama setelah laga usai, Hoeness memberikan komentarnya. Hoeness mengaku kecewa karena VfB Stuttgart gagal mengamankan poin sempurna. Namun, di sisi lain, ia juga tak menampik bahwa timnya kurang tenang dalam memanfaatkan peluang untuk mencetak gol kedua dan Union Berlin juga bermain sangat baik di mana mereka berhasil memanfaatkan kesalahan yang dilakukan oleh Die Schwaben untuk mencetak gol balasan.
“Saat ini kami kecewa dengan hasilnya, tetapi kami dapat melihat hasil imbang ini dari perspektif yang tepat dan bisa menerimanya," ujar Hoeness seperti dilansir dari laman resmi klub.
"Secara keseluruhan, kami memulai pertandingan dengan baik, memiliki momentum dan beberapa peluang. Sayangnya kami terlalu ceroboh dengan peluang-peluang tersebut, meskipun kami berhasil mencetak gol pembuka yang penting."
"Setelah itu kami tidak mampu menjaga ketenangan – bahkan sebaliknya, pertandingan tetap terbuka lebar. Union menunjukkan betapa stabilnya mereka dan mengapa mereka menjalani musim yang bagus.”
Artikel Tag: Sebastian Hoeness, vfb stuttgart, union berlin, Bundesliga, hasil pertandingan
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/stuttgart-gagal-kalahkan-union-berlin-sebastian-hoeness-kecewa








Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini