Statistik Menarik Setelah Wolves Imbang 1-1 Melawan Nottingham Forest

Penulis: Depe Ptr
Minggu 10 Des 2023, 23:00 WIB
Statistik Menarik Setelah Wolves Imbang 1-1 Melawan Nottingham Forest

Wolves vs Nottingham Forest / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Wolves gagal mengalahkan Nottingham Forest setelah pertandingan berakhir dengan skor imbang 1-1 dalam laga lanjutan Premier League musim 2023/24 pekan ke-16.

Layaknya setiap pertandingan sepak bola lainnya, laga Wolves vs Nottingham Forest yang berakhir dengan skor imbang 1-1 bagi kedua tim, menciptakan berbagai statistik menarik.

Berikut ini adalah statistik menarik setelah anak asuh Gary O'Neil gagal menaklukkan skuat Steve Cooper:

1. Nottingham Forest hanya memenangkan satu dari 12 pertandingan terakhir mereka di Premier League (5 imbang, 6 kalah), satu-satunya kemenangan itu terjadi ketika mereka mengalahkan Aston Villa pada bulan November.

2. Wolves selalu mencetak gol dalam 15 pertandingan terakhirnya di Premier League, mereka mencatatkan rekor rekor lebih panjang di satu kesempatan sebelumnya – 18 pertandingan dari Agustus hingga Desember 2019.

3. Forest membuat tujuh perubahan pada Starting XI mereka untuk pertandingan ini, yang paling banyak dilakukan oleh tim mana pun di Premier League musim ini.

4. Wolves belum pernah kalah dalam tiga pertandingan Premier League terakhir mereka di Molineux Stadium ketika kebobolan gol pertama (1 menang, 2 imbang), setelah kalah dalam delapan pertandingan berturut-turut sebelumnya.

5. Harry Toffolo dari Nottingham Forest telah terlibat langsung dalam empat gol di Premier League musim ini (1 gol, 3 assist); satu-satunya bek dengan keterlibatan gol lebih banyak adalah Kieran Trippier (7) dan Vladimír Coufal (5).

Artikel Tag: Wolves vs Nottingham Forest, Wolves, Nottingham Forest

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/statistik-menarik-setelah-wolves-imbang-1-1-melawan-nottingham-forest
425  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini