Simone Inzaghi: Tidak Ada Pertandingan Mudah di Liga Champions

Simone Inzaghi
Berita Liga Champions: Meski sudah memastikan diri lolos ke babak 16 besar, pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi menekankan tidak ada pertandingan mudah di Champions League.
Inter Milan berhasil mengamankan tiga poin di Red Bulls Arena setelah mengalahkan RB Salzburg dengan skor 1-0 lewat gol tunggal Lautaro Martinez. Dengan hasil ini, Inter memastikan diri lolos ke babak 16 besar Liga Champions musim ini.
Untuk selanjutnya, nerazzurri akan berhadapan dengan Real Sociedad di San Siro untuk menentukan siapa yang akan menempati posisi teratas dan secara teori akan mendapatkan hasil undian yang lebih baik.
Kepada Amazon Prime Italia, pelatih Simone Inzaghi mengaku sangat bangga dengan hasil yang diraih anak asuhnya. Namun dia tetap menekankan untuk waspada karena di Champions League, tidak ada pertandingan yang benar-benar mudah.
"Lolos ke babak 16 besar dengan menyisakan dua laga membuat kami sangat bangga, hal ini sudah lama tidak terjadi. Kami puas, namun kami juga sadar bahwa masih ada dua laga yang harus dimainkan dan kami tidak akan meremehkannya.” ujar Inzaghi.
"Tidak ada pertandingan Liga Champions yang mudah. Ada beberapa momen di babak pertama hari ini ketika kami kesulitan, namun kami bertahan sebagai sebuah unit dan membiarkan Salzburg menciptakan lebih sedikit peluang daripada yang mereka ciptakan di San Siro."
Inter bukan satu-satunya klub yang sudah berada di fase knock-out kompetisi ini, karena mereka bergabung dengan Real Sociedad, Bayern Munich, Manchester City, Real Madrid, dan RB Leipzig.
Artikel Tag: Simone Inzaghi, Inter Milan
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/simone-inzaghi-tidak-ada-pertandingan-mudah-di-liga-champions
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini