Simone Inzaghi Akui Sempat Salah Memprediksi Permainan Sparta Praha

Penulis: Uphit Kratos
Jumat 24 Jan 2025, 02:15 WIB
Simone Inzaghi

Simone Inzaghi

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi mengaku sempat menduga Sparta Praha akan bermain terbuka setelah tertinggal, namun mereka tetap bermain tertutup.

Inter Milan meraih kemenangan tipis 1-0 atas Sparta Praha. Dalam laga tersebut, Lautaro Martinez mencetak satu-satunya gol dengan tendangan voli, memanfaatkan umpan silang Alessandro Bastoni di tiang belakang dari sudut yang sulit.

Tim nerazzurri sebenarnya bisa saja unggul lebih banyak lewat Denzel Dumfries yang juga sempat memasukkan bola ke gawang. Namun gol tersebut dianulir setelah VAR melakukan pengecekan panjang terkait posisi offside Federico Dimarco.

"Kami berhasil menambah gol kedua, karena offside pada dasarnya merupakan salah satu kelebihan Dimarco.” ujar Inzaghi, kepada Sky Sport Italia.

“Kami pikir Sparta akan bermain lebih terbuka setelah gol itu, tetapi mereka tetap tenang, jadi kami menaikkan tempo di babak kedua dan menciptakan beberapa situasi yang bagus," tambah Simone Inzaghi

Inzaghi kemudian mengomentari permainan Yann Sommer yang harus melakukan beberapa penyelamatan penting di laga tersebut, khususnya pada peluang yang diciptakan Veijko Birmancevic lewat skema bola mati.

“Sparta adalah tim yang sangat mengandalkan fisik dan berbahaya dalam permainan bola mati, tetapi kami juga sangat berkonsentrasi dalam situasi tersebut dan ketika mereka berhasil menemukan jalan keluar, kiper kami bermain dengan sangat baik.”

Kemenangan ini membuat Nerazzurri memastikan satu tempat, setidaknya di babak play-off menuju 16 besar. Namun dengan satu pertandingan tersisa, mereka berada di jalur yang tepat untuk finis di delapan besar.

Artikel Tag: Simone Inzaghi

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/simone-inzaghi-akui-sempat-salah-memprediksi-permainan-sparta-praha
354  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini