Selalu Spesial, John Arne Riise Jelaskan Rasanya Bermain di Anfield

Penulis: Depe Ptr
Rabu 04 Apr 2018, 05:00 WIB
Selalu Spesial, John Arne Riise Jelaskan Rasanya Bermain di Anfield

John Arne Riise / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Mantan bek Liverpool, John Arne Riise menjelaskan rasanya bermain di Anfield dengan atmosfer yang selalu membuat orang merinding. Riise menjadi salah satu pemain yang memiliki nasib baik setelah mengalami momen-momen terbaik dalam hidupnya sebagai pemain di Anfield.

Berbicara dengan Liverpoolfc.com menjelang pertandingan Liverpool melawan Manchester City di leg pertama perempat final Liga Champions, Riise berusaha untuk menjelaskan bagaimana rasanya untuk mengambil bagian dalam salah satu pertandingan penting.

“Ini dimulai pada pagi hari pertandingan, Anda akan merasakannya,” kata Riise.

“Ketika Anda datang ke bus dari hotel, Anda mulai merasakan para penggemar, dan kemudian dalam pemanasan, sesuatu terjadi pada tubuh Anda. Adrenalin, energi, dan atmosfer.”

“Berdiri di terowongan menyentuh 'This Is Anfield', lalu Anda pergi keluar lapangan untuk mendengar 'You'll Never Walk Alone' Anda akan merasakan itu lebih keras, lebih kompak, serta gelap dengan lampu sorot.”

“Pada tahun 2005 melawan Chelsea di leg kedua, saya mengingatnya hingga hari ini. Saya pikir wasit keempat memasang enam menit tambahan waktu dan saya sangat lelah sehingga saya hampir tidak bisa berlari, namun saya berpikir: 'Ini tidak akan pernah terjadi'.”

“Itu memberi Anda energi ekstra untuk bermain di Anfield, saya tidak pernah mengalami hal itu di mana pun di dunia selain Anfield, ini semacam kesenangan tersendiri untuk bermain di sana.”

Riise juga bersikeras bahwa Anfield bisa menjadi faktor yang sangat penting bagi harapan The Reds untuk lolos ke semifinal Liga Champions.

“City memainkan beberapa gaya bermain sepak bola di Premier League musim ini yang belum pernah saya lihat sebelumnya. Mereka terlihat sangat kuat!”

“Pada saat yang sama, Liverpool dapat menyebabkan masalah bagi mereka, mereka telah membuktikannya sebelumnya. Plus, ini adalah malam Liga Champions dan malam Liga Champions untuk Liverpool terutama di Anfield, itu sesuatu yang berbeda,” pungkas pria asal Norwegia ini.

Artikel Tag: premier league 2018, Liverpool, John Arne Riise

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/selalu-spesial-john-arne-riise-jelaskan-rasanya-bermain-di-anfield
853  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini