Selain Adli, Milan Pantau Gelandang Ini Dalam Duel Bordeaux vs Lyon

Penulis: Nur Afifah
Rabu 08 Des 2021, 20:17 WIB
Target AC Milan Jean Onana

Target AC Milan Jean Onana (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: AC Milan dikabarkan telah mengirimkan pencari bakat untuk menyaksikan pertandingan Bordeaux kontra Lyon akhir pekan kemarin dan ternyata ada gelandang lain yang mereka pantau selain Yacine Adli.

Sekarang ini tampaknya seolah menjadi rahasia umum bahwa Rossoneri cenderung menyukai misi mencari bakat di Prancis mengingat mereka memandangnya sebagai tempat yang bagus untuk menemukan pemain berkualitas, dan Calciomercato menuliskan bahwa manajemen telah mengirim pencari bakat untuk menyaksikan pertandingan antara Girondins melawan Lyon, yang merupakan salah satu rival paling sengit di Ligue 1.

Laga sendiri berakhir dengan skor 2-2 di Stadion Matmut-Atlantique dan tentu saja tim pencari bakat Il Diavolo akan menyakikan performa Adli dengan seksama mengingat pemain blasteran Prancis-Aljazair tersebut akan resmi menjadi pemain mereka pada Juni 2022 mendatang setelah direkrut pada hari terakhir bursa transfer musim panas kemarin, namun dipinjamkan kembali ke klubnya sekarang.

Rekan satu tim gelandang 21 tahun tersebut, Jean Onana, merupakan pemain lain yang diminati manajemen raksasa Serie A tersebut. Ia merupakan pemain tengah bertipe fisik yang kuat sehingga lebih cocok memainkan peran poros ganda di klub dan grafik perkembangannya pun sedang menanjak bersama Bordeaux hingga mengantarkannya menjadi starter reguler.

Mengingat Franck Kessie dan Ismael Bennacer bakal absen lantaran partisipasi di Piala Afrika 2021 awal 2022 mendatang, Milan mungkin akan mencari gelandang baru, namun perlu dicatat bahwa Onana juga akan terlibat bersama tim nasional Kamerun sehingga transfernya tidak akan menyelesaikan masalah tersebut.

Artikel Tag: Milan, Bordeaux, Adli, Onana

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/selain-adli-milan-pantau-gelandang-ini-dalam-duel-bordeaux-vs-lyon
1452  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini