Sebagian Besar Klub Tolak Lanjutkan Premier League di Tempat Netral

Penulis: Demos Why
Selasa 12 Mei 2020, 04:10 WIB
Sebagian Besar Klub Tolak Lanjutkan Premier League di Tempat Netral

Logo Premier League (Foto: Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Dua puluh klub peserta Premier League 2019/20 belum lama ini telah menggelar pertemuan untuk membahas terkait kelanjutan kompetisi di musim ini. Hasilnya adalah mereka sepakat untuk menuntaskan kompetisi namun sebagian besar menolak bermain di tempat netral.

Pemerintah Inggris telah menyatakan bahwa kegiatan olahraga berskala besar termasuk Premier League sudah bisa digelar kembali paling cepat mulai tanggal 1 Juni mendatang. Namun pihak pemerintah mewajibkan setiap kompetisi menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat untuk menghindari kembali meluasnya penyebaran virus corona.

Premier League sendiri rencananya akan melanjutkan kompetisi pada 12 Juni mendatang. Namun sebelum itu semua pemain termasuk official pertandingan wajib melakukan tes virus corona sebanyak dua kali dalam satu minggu. Bukan hanya itu, seluruh sisa pertandingan musim ini rencananya akan digelar di delapan stadion netral seperti Stadion Wembley atau St George's Park.

Dilansir dari Daily Mail, meski sepakat ingin melanjutkan kompetisi hingga akhir, namun mayoritas klub peserta Premier League menolak untuk menggelat pertandingan di tempat netral. Merek ingin seluruh pertandingan digelar kandang-tandang seperti biasanya.

Hingga rapat usai, pembicaraan terkait penggunaan tempat netral belum menemukan titik temu. Rencananya pihak operator liga akan kembali mengundang perwakilan klub untuk kembali rapat pada 18 Mei mendatang guna menemukan solusi yang tepat terkait venue pertandingan. Kendati tempat untuk menggelar pertandingan masih menjadi masalah, namun masih ada hal lain yang dihasilkan pada rapat tersebut.

Misalnya saja setiap klub berhak memperpanjang kontrak pemain yang kontraknya akan habis akhir Juni mendatang. Pemain tersebut nantinya akan dikontrak hingga musim 2019/20 berakhir. Kesepakatan itu juga berlaku bagi pemain yang masa peminjamannya akan berakhir di penghujung bulan depan. Khusus untuk kontrak pemain pinjaman, pihak klub harus mendapatkan persetujuan lebih dulu dari klub induknya terlebih jika kedua klub sama-sama berasal dari Premier League.

Artikel Tag: Premier League, Virus Corona, Premier League 2019/20

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sebagian-besar-klub-tolak-lanjutkan-premier-league-di-tempat-netral
873  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini