Sarri Konfirmasi Ada Dua Pemain yang Akan Absen Kontra Crystal Palace

Maurizio Sarri (Sumber: Getty)
Berita Liga Inggris: Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, mengungkapkan bahwa Pedro dan Callum Hudson-Odoi masih mengalami cedera dan akan absen untuk pertandingan The Blues berikutnya.
Tim London Barat menghadapi Crystal Palace di Premier League pada Minggu (30/12) malam WIB, yang akan menjadi pertandingan terakhir mereka pada tahun 2018 ini.
Tapi mereka dipastikan akan tanpa Pedro dan Hudson-Odoi ketika mereka berusaha untuk mengklaim tiga poin penuh dan mempertahankan posisi di empat besar nanti.
“Ada dua masalah, yang pertama lebih serius dengan Pedro,” Sarri mengungkapkan dalam konferensi pers pra pertandingannya. “Sebuah cedera hamstring dan saya kira dia harus beristirahat sekitar 10 hari.”
“Masalah yang kedua adalah Odoi, itu bukan masalah yang serius tapi saya tak berpikir dia akan bermain pada pertandingan berikutnya.”
Ini mungkin akan menjadi masalah besar bagi Sarri mengingat ia sering memanfaatkan Pedro di liga. Pemain asal Spanyol itu telah bermain dalam 17 dari 19 pertandingan klub sejauh musim ini.
Hudson-Odoi memang jarang tampil dalam starting line-up Chelsea, namun ia bermain dalam kemenangan mereka atas Watford pada laga Boxing Day.
Meski demikian, Sarri tampaknya akan memiliki Eden Hazard dalam laga melawan Crystal Palace akhir pekan ini. Pemain asal Belgia itu sukses menjadi inspirasi bagi The Blues dalam beberapa pertandingan terakhir.
Ia merupakan top skorer tim London Barat sejauh ini dengan catatan 10 gol dalam 18 pertandingan.
Artikel Tag: Maurizio Sarri, Chelsea, Watford, pedro, callum hudsin-odoi
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sarri-konfirmasi-ada-dua-pemain-yang-akan-absen-kontra-crystal-palace

Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini