Sacchi Puji Kegigihan Milan Dalam Derby Lawan Inter

Penulis: Nur Afifah
Rabu 10 Nov 2021, 14:56 WIB
Arrigo Sacchi

Arrigo Sacchi (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Mantan pelatih legendaris Italia Arrigo Sacchi terkesan dengan kegigihan AC Milan dalam Derby della Madonnina pertama musim ini melawan Inter Senin (8/11) dini hari kemarin.

Rossoneri berhasil menyamakan kedudukan melalui gol bunuh diri Stefan De Vrij, hanya beberapa menit setelah Hakan Calhanoglu membawa Nerazzurri unggul satu gol dari titik putih. Sisa pertandingan berlangsung senit, namun tak satupun klub mampu mencetak gol lagi, dengan Lautaro Martinez gagal mengeksekusi penalti kedua pasukan Simon Inzaghi pada babak pertama.

Saat berbicara kepada La Gazzerra dello Sport selepas laga, Sacchi pun membagikan pandangannya mengenai performa Milan ketika ditanya mengenai kualitas apa yang paling membuatnya terkesan dengan armada Stefano Pioli.

"Pastinya keberanian. Tim muda Pioli kurang pengalaman dan maksud jahat, tetapi mereka mampu menutupinya dengan antusiasme. Mereka menyerang, mereka tidak pernah takut. Dan harus diakui keberanian ini didukung oleh organisasi luar biasa dan permainan kolektif yang sangat padu," ujar eks pelatih Rossoneri tersebut.

Sacchi akhirnya memuji pemain yang saling menempel satu sama lain demi memastikan mereka saling mendukung selama pertandingan, sesuatu yang ia sebut sebagai sikap Eropa.

"Pada babak pertama pertandingan, saat Rossoneri kerap memegang bola, jarak antar pemain kecil, semuanya dekat untuk membantu satu sama lain, untuk menjamin rekan-rekan satu timnya umpan sederhana dan untuk menggandakan jika lawan merebut bola. Inilah 'sikap Eropa'," imbuhnya.

Milan sendiri berhasil mengumpulkan 32 poin, sama dengan Napoli, setelah 12 giornata Serie A musim ini. Di sisi lain, Inter terpaut dua poin dari duo tim yang belum terkalahkan tersebut.

Artikel Tag: Sacchi, Milan, Inter

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sacchi-puji-kegigihan-milan-dalam-derby-lawan-inter
1709  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini