Sabatini: Jika Pioli Dipecat, Massara Akan Panggil Luis Enrique

Penulis: Uphit Kratos
Rabu 22 Mar 2023, 14:00 WIB
Luis Enrique

Luis Enrique/ Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Direktur olahraga Walter Sabatini, menilai direktur AC Milan, Frederic Massara akan menelepon Luis Enrique jika Stefano Pioli meninggalkan Rossoneri.

Sabatini dikenal sebagai salah satu direktur olahraga paling berpengalaman di Italia. Dia pernah membawa Luciano Spalletti dan Luis Enrique untuk menangani AS Roma, bersama dengan Massara.

Dalam sebuah wawancara bersama La Gazzetta dello Sport, Sabatini menilai jika direktur Milan, dan mantan rekan kerjanya tersebut akan menelepon Luis Enrique jika Stefano Pioli dipecat atau meninggalkan San Siro di musim panas nanti.

“Dia telah meningkat pesat dan berada pada level yang sama dengan pelatih-pelatih besar. Jika Pioli dipecat, tidak dapat dihindari dia (Massara) akan menelepon Enrique. Dia mengenalnya dengan baik dan tidak bisa mengabaikannya.”

Pria berusia 67 tahun tersebut juga memprediksi masa depan cerah Napoli di Liga Champions. Partenopei sedang dalam tren positif untuk memenangkan gelar Serie A ketiga mereka dan akan bertemu Milan di Liga Champions.

“Tidak dapat melakukan hal yang sama di Roma adalah sesuatu yang sangat menyesal bagi saya. Tim itu tidak sekuat Napoli, tetapi kami bergerak pada kecepatan yang sama untuk waktu yang lama,” ujar Sabatini mengingat Spalletti.

“Menurut saya, Napoli akan mencapai Final Liga Champions dan saya juga memberitahu Spalletti. Mereka adalah tim paling Eropa, sangat menjengkelkan bahwa mereka akan melakukannya dengan mengeliminasi AC Milan.” pungkasnya.

Artikel Tag: Luis Enrique, Stefano Pioli, AC Milan, Frederic Massara

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sabatini-jika-pioli-dipecat-massara-akan-panggil-luis-enrique
2494  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini