Roberto Mancini Kalah dalam Dua Partai Perdananya Bersama Timnas Arab Saudi

Penulis: Rei Darius
Rabu 13 Sep 2023, 05:44 WIB
Roberto Mancini

Roberto Mancini menderita kekalahan dalam dua laga perdananya bersama Arab Saudi (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Eks pelatih tim nasional Italia, Roberto Mancini, mengalami kekalahan beruntun pada dua pertandingan perdananya sebagai juru taktik timnas Arab Saudi.

Juara Piala Eropa 2020 itu mengambil langkah mengejutkan untuk meninggalkan timnas Italia pada awal Agustus lalu, dan kemudia menandatangani kontrak bernilai fantastis untuk menangani timnas Arab Saudi yang berlaku hingga 2027.

Roberto Mancini melakoni debutnya sebagai pelatih The Green Falcons dengan menghadapi Kosta Rika di stadion milik Newcastle United, St James' Park pada pekan lalu, dan menderita kekalahan dengan skor 1-3 dalam laga persahabatan tersebut.

Pada Selasa (12/9) kemarin, Mancini dan anak asuhannya melakoni satu pertandingan persahabatan lainnya dengan menghadapi Korea Selatan dan kembali menderita kekalahan dengan skor 0-1.

Korea Selatan, yang ditukangi oleh legenda sepak bola Jerman dan eks pelatih Der Panzer, Jurgen Klinsmann, sukses meraih kemenangan berkat gol tunggal Cho Gue-sung yang dilesakkan pada menit ke-32.

Pertandingan itu juga digelar di St James' Park, lantaran Newcastle memiliki keterikatan dengan PIF, dana kedaulatan Arab Saudi, yang juga mendanai tim nasional serta klub-klub yang bergerak aktif di bursa transfer musim panas lalu, seperti Al Hilal, Al Nassr, dan Al Ittihad.

Sementara itu, dua hasil ini menjadi modal buruk bagi Arab Saudi di awal era kepelatihan Mancini. Berikutnya, mereka akan bermain menghadapi Mali pada 17 Oktober mendatang.

Laga kompetitif pertama Mancini bersama Arab Saudi akan tiba pada November mendatang dalam dua pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Artikel Tag: Roberto Mancini, Timnas Arab Saudi

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/roberto-mancini-kalah-dalam-dua-partai-perdananya-bersama-timnas-arab-saudi
1228  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini