Roberto D'Aversa Ceritakan Momen Ketika Dia Mengalami Bell's Palsy

Penulis: Uphit Kratos
Jumat 22 Nov 2024, 17:30 WIB
Roberto D'Aversa

Roberto D'Aversa

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih Empoli, Roberto D'Aversa mengungkap masalah kesehatan mendadak yang menyebabkan kelumpuhan wajah. "Saya terbangun dan mulut saya tidak merespons."

Pria berusia 49 tahun tersebut mengambil alih Empoli di bulan Juli kemarin, dan sejauh musim ini berjalan cukup baik. Tim Azzurri telah mencatat lima kemenangan, enam hasil imbang dan tiga kekalahan antara Serie A dan Coppa Italia.

Catatan ini membuat mereka duduk di posisi ke-10 klasemen Serie A dengan torehan 15 poin. Berbicara kepada podcast Cronache di Spogliatoio, Roberto D'Aversa mengungkap insiden yang sangat mengguncangnya tersebut.

“Saya terbangun dan mulut saya tidak bereaksi. Saat itu saya sedang menggosok gigi, lalu menyadari bahwa saya belum benar-benar mencicipi makanan saya selama dua hari terakhir.” ujar D'Aversa.

“Saya pergi ke rumah sakit. Kondisi ini hanya sementara dan membaik dari hari ke hari. Saya tidak ingin berpura-pura bersembunyi. Saya tidak keberatan tampil di depan kamera televisi.”

“Tujuan saya adalah meyakinkan orang yang mencintai saya, tapi yang terpenting saya ingin menempatkan diri saya di posisi orang-orang yang mengalami hal ini secara permanen, yang mungkin terlahir dengan masalah fisik atau bahkan terganggu.”

"Yang saya lakukan hanyalah minum obat untuk saraf wajah saya dan yakin itu akan berlalu. Saya juga melihat ibu saya dan harus menyimpulkan bahwa apa yang saya hadapi sebenarnya bukanlah masalah sama sekali."

Artikel Tag: Roberto D'Aversa

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/roberto-daversa-ceritakan-momen-ketika-dia-mengalami-bells-palsy
295  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini