Rivaldi Bawuo Memiliki Cara Khusus untuk Jaga Ritme Latihan Selama Libur

Penulis: Dayat Huri
Kamis 17 Des 2020, 04:00 WIB
Penyerang Madura United, Rivaldi Bawuo

Penyerang Madura United, Rivaldi Bawuo/foto dok MU

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Penyerang Madura United, Rivaldi Bawuo memiliki cara khusus untuk menjaga ritme latihan selama latihan rutin tim diliburkan karena terhentinya kompetisi Liga 1 Indonesia karena pandemi virus Corona atau Covid-19 masih berlangsung.

Mantan penyerang Arema FC itu mengaku punya cara tersendiri untuk tidak bosan menjalani rutinitas latihan mandiri.

"Memang harus pintar-pintar mengaturnya. Kapan latihan di rumah, kapan di lapangan, dan kapan bisa bersepeda. Itu sudah saya lakukan untuk menjaga kondisi fisik," kata Rivaldi seperti dilansir laman resmi Madura United.

Di samping itu, tanpa dipungkiri, Rivaldi sejatinya sudah rindu berlatih dengan Slamet Nurcahyo dan kawan-kawan. Namun, tim yang berbasis di Pulau Garam itu masih belum menentukan waktu latihan lantaran kompetisi Liga 1 2020 masih belum menemui kepastian.

Bomber asal Gorontalo itu berharap, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) bisa gerak cepat untuk mengatasi kendala yang membuat kompetisi belum jelas.

"Kalau rindu pasti, tidak nyaman juga latihan mandiri terus. Saya sudah ingin latihan dengan teman-teman lagi, dan bertanding juga," tandasnya.

Sampai sejauh ini, kompetisi sepak bola tanah air masih terhenti. PSSI sendiri menyusun rencana untuk memutar kembali Liga 1 pada Februari 2021 nanti.

Manajemen Madura United juga sudah menagih keseriusan PSSI untuk melanjutkan kompetisi sesuai jadwal yang telah direncanakan. Menurut Dirut PT. PBMB Zia Ulhaq, federasi harus segera memastikan tindak lanjut dari Surat Keputusan (SK) Nomor SKEP/69/XI/2020 soal lanjutan kompetisi. Apalagi sampai sejauh ini belum ada kepastian karena izin dari pihak kepolisian juga belum dikantongi.

Artikel Tag: rivaldi, madura united, Liga 1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/rivaldi-bawuo-memiliki-cara-khusus-untuk-jaga-ritme-latihan-selama-libur
1047  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini