Ridle Baku Hepi Bantu RB Leipzig Habisi FC Heidenheim

Aksi Ridle Baku saat RB Leipzig menghadapi FC Heidenheim di Voith-Arena. (Foto: Harry Langer/picture alliance)
Berita Liga Jerman: Gelandang RB Leipzig, Ridle Baku, menegaku bahagia setelah ia turut andil dalam kemenangan telak timnya di markas FC Heidenheim.
RB Leipzig berhasil mendapatkan hasil yang memuaskan saat mereka menghadapi FC Heidenheim pada pertandingan pekan ke-19 Bundesliga musim ini. Pada pertandingan yang digelar di Voith-Arena, Sabtu (24/1) malam WIB, Die Rote Bullen berhasil meraih kemenangan dengan skor telak 3-0. Adapun tiga gol kemenangan Leipzig pada laga ini masing-masing dicetak oleh Ridle Baku (62'), Antonio Nusa (68') dan David Raum (70').
Menanggapi kemenangan tersebut, Baku mengaku sangat meski ia menyebut timnya harus bekerja keras demi mengamankan kemenangan. Ia juga mengaku bahagia karena memiliki andil dalam kemenangan Die Roten Bullen.
"Babak pertama sangat sulit, karena Heidenheim bermain sangat kompak. Kemudian kami meningkatkan tempo permainan di babak kedua dan berhasil memanfaatkan peluang yang ada. Saya telah menetapkan target untuk mencetak gol lebih sering musim ini. Rasanya menyenangkan ketika Anda mampu membantu tim seperti itu," ujar Baku seperti dilansir dari laman resmi klub.
Terakhir, Baku memberikan komentar kembali tampilnya Benjamin Henrichs ke lapangan hijau setelah menepi selama 400 hari karena cedera parah. Pada laga tersebut, Henrichs masuk sebagai pemain pengganti di babak kedua.
"Siapa pun yang mengenal Benny tahu bahwa dia adalah pria yang hebat . Saya sangat senang dia kembali ke lapangan, karena dia telah melalui jalan yang panjang dan sulit. Dia bergaul dengan semua orang dan dia mampu memberikan sesuatu yang sebelumnya hilang dari tim."
Artikel Tag: Ridle Baku, RB Leipzig, FC Heidenheim, Bundesliga
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ridle-baku-hepi-bantu-rb-leipzig-habisi-fc-heidenheim






Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini