Review Liga Champions: AS Monaco 3 vs 1 Manchester City, The Citizens Gagal Wujudkan Ambisi

City tersingkir dari ajang Liga Champions
Ligaolahraga – Review Liga Champions: Manchester City harus rela tersingkir dari ajang Liga Champions setelah takluk 3-1 di kandang AS Monaco pada leg kedua babak 16 besar Kamis (16/3) dini hari lalu dengan agregat 6-6 dan kalah agresivitas gol tandang.
Manchester City harus menelan kekalahan 3-1 saat berlaga di Stade Louis II dari AS Monaco melalui gol cepat Kylian Mbappe delapan menit pertandingan berjalan yang disusul sepakan Fabinho di menit 24. Mereka sempat mengejar ketertinggalan saat Leroy Sane menjebol gawang Danijel Subasic di menit 71, namun, Tiemoue Bakayoko mengakhiri mimpi mereka menginjak perempat final setelah menggenapkan kemenangan tuan rumah 13 menit sebelum laga usai.
Dengan hasil tersebut, kedua tim sama-sama memiliki agregat 6-6, namun, Monacolah yang berhak melaju ke babak selanjutnya dari ajang Liga Champions karena ungula agresifitas gol tandang.
Berbekal kemenangan 5-3 di leg pertama tiga pekan lalu, pasukan Pep Guardiola justru harus tertekan oleh serangan bertubi Monaco, yang tampil tanpa Radamel Falcao, di babak pertama dan berbuah gol pembuka dari bintang muda mereka, Mbappe dari jarak dekat.
Pemuncak klasemen Ligue 1 yang telah mencetak 123 gol musim ini layak menggandakan keunggulan mereka memanfaatkan langkah lambat tim tamu melalui sepakan Fabinho.
City mulai tampil lebih baik usai turun minum. 15 menit babak kedua berjalan, Sergio Aguero mampu menantang Subasic melalui tendangan kerasnya yang masih bisa dimentahkan sang penjaga gawang.
Akhirnya, City mampu mendapatkan kembali keunggulan agregat mereka saat Sane menyambar bola muntah dari sepakan Raheem Sterling untuk menaklukkan Subasic.
Sayang, barisan pertahan mereka tak mampu mempertahankan keunggulan tersebut saat Bakayoko membawa timnya kembali mengoyak gawang yang dijaga Willy Caballero di menit 77.
Dengan hanya 13 menit waktu tersisa, City tak mampu mengejar ketertinggalan dan harus rela melepas impian meraih trofi bergengsi Liga Champions.
Monaco akan bergabung dengan juara bertahan Real Madrid, Atletico Madrid, Barcelona, Bayern Munich, Borussia Dortmund, Juventus, dan satu-satunya wakil Inggis yang terisisa di babak delapan besar, Leicester City.
AS Monaco (4-4-2):Subasic; Sidibe, Raggi (Toure 70’), Jemerson, Mendy; Silva, Fabinho, Bakayoko, Lemar; Germain (Dirar 90+), Mbappe (Moutinho 81’)
Manchester City (4-5-1):Caballero; Sagna, Stones, Kolarov, Clichy (Iheanacho 84’); Sterling, De Bruyne, Fernandinho, Silva, Sane; Aguero
Artikel Tag: Kylian Mbappe, Fabinho, Leroy Sane, Sergio Aguero, AS Monaco, liga champions, Manchester City, Liga Inggris
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/review-liga-champions-as-monaco-3-vs-1-manchester-city-the-citizens-gagal-wujudkan-ambisi
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini