Resmi Gabung, Miralem Pjanic: Sampai Jumpa, Forca Barca!

Penulis: Senja Hanan
Selasa 30 Jun 2020, 22:19 WIB
Resmi Gabung, Miralem Pjanic: Sampai Jumpa, Forca Barca!

Miralem Pjanic bakal meninggalkan Juventus akhir musim ini.

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Spanyol: Drama kepindahan Miralem Pjanic dari Juventus ke Barcelona berakhir sudah. Pjanic telah resmi diboyong ke tim asal Catalan tersebut. Sang pemain pun memberikan sebuah janji untuk para penggemarnya nanti.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, manajemen Juventus akhirnya secara resmi telah mengumumkan melepas Pjanic pada akhir musim ini. Transfer Pjanic bernilai 60 juta euro, dengan lima juta lain dalam bonus.

Gelandang yang sudah berusia 30 tahun itu juga sudah menuntaskan segala keperluan transfer bersama Barca, seperti halnya tes kesehatan. Tim berjuluk Blaugrana tersebut bahkan sudah mengunggah video pendek ucapan Pjanic terkait klub barunya nanti.

"Saya sangat bahagia. Saya akan memberikan segalanya untuk klub ini. Sampai jumpa. Forca Barca!" kata Pjanic melalui akun Twitter resmi milik Barca.

Praktis, dengan berlabuhnya Pjanic ke Stadion Camp Nou, sekaligus menandai juga hengkangnya Arthur Melo ke tim berjuluk Bianconeri tersebut. Gelandang yang baru berusia 23 tahun itu dilepas dengan harga 72 juta euro, plus 10 juta euro dalam bentuk bonus-bonus.

Pjanic menandatangani kontrak dengan Barca selama empat tahun. Sementara itu, gelandang asal Brasil itu dikontrak Juve selama lima tahun. Sebenarnya, Pjanic merupakan salah satu pemain yang paling sering diturunkan oleh pelatih Juventus, Maurizio Sarri.

Terbukti, menurut catatan Transfermarkt, Pjanic telah bermain sebanyak 36 kali di semua kompetisi dengan menyumbang tiga gol dan empat assist.

Artikel Tag: Miralem Pjanic, Barcelona, Juventus

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/resmi-gabung-miralem-pjanic-sampai-jumpa-forca-barca
1179  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini