Resmi Dijual, Harga Liverpool Dipatok John Henry Senilai Rp 70 Triliun!

Penulis: Rheza Hendrian
Selasa 08 Nov 2022, 17:17 WIB
Pemilik Liverpool yaitu John Henry (kiri), resmi menjual saham mayoritas The Reds dengan nilai sebesar 4 miliar Poundsterling (Rp 70 triliun) / via Getty Images

Pemilik Liverpool yaitu John Henry (kiri), resmi menjual saham mayoritas The Reds dengan nilai sebesar 4 miliar Poundsterling (Rp 70 triliun) / via Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Premier League: Pengusaha asal Amerika Serikat yaitu John W Henry, resmi ingin menjual saham mayoritas yang dimilikinya di Liverpool. John Henry dilaporkan mematok harga fantastis sebesar 4 miliar Poundsterling, atau setara dengan Rp 70 triliun!

Lewat grup bisnis-nya yaitu Fenway Sports Group, John Henry terhitung sudah berkuasa di Liverpool selama 12 tahun lebih pasca membeli saham klub dari George N. Gillet Jr dan Tom Hicks.

Namun menurut laporan terbaru yang beredar di Inggris, Fenway Sports Group diberitakan ingin melepas saham mayoritas mereka di The Reds dan resmi menjajakan saham mereka tersebut ke pihak lain yang berminat.

Dilansir dari The Mirror, John Henry dikatakan mematok harga sebesar 4 Miliar Poundsterling, setelah membeli klub di tahun 2010 lalu senilai 300 juta Pounds.

Sampai berita ini diturunkan, belum diketahui apakah ada pihak yang tertarik untuk menyanggupi permintaan harga yang diminta oleh Henry tersebut.

Masih dari laporan The Mirror, surat kabar kenamaan Inggris itu mengklaim jika grup pemilik anyar AC Milan yaitu RedBird Capital Partners, disebut berpotensi untuk menjadi penguasa anyar The Reds.

Selain itu ada potensi ketertarikan dari taipan Timur Tengah atau juga Sir Jim Ratcliffe, miliuner asal Inggris yang beberapa waktu lalu sempat dikaitkan ingin menjadi pemilik baru dari Manchester United.

Selama 12 tahun dipegang Henry, Liverpool bisa menorehkan sejumlah prestasi gemilang di bawah pimpinan pengusaha 73 tahun tersebut.

The Reds di bawah kendali Henry sukses memenangkan 1x gelar Premier League (2020), 2x Piala Liga Inggris (2012 & 2022), 1x Liga Champions (2019), 1x Piala FA (2022) dan 1x Piala Dunia Antar Klub (2019).

Artikel Tag: Liverpool, John Henry, Premier League

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/resmi-dijual-harga-liverpool-dipatok-john-henry-senilai-rp-70-triliun
957  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini