RB Leipzig dan Dortmund Berebut Pemain Muda Chicago Fire

Penulis: Febrian Kusuma
Rabu 07 Jun 2023, 06:30 WIB
RB Leipzig

Aksi Brian Gutierrez Bersama Chicago Fire (Sumber: mlssoccer.com/)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Dua tim papan atas Bundesliga, RB Leipzig dan Borussia Dortmund, sama-sama tertarik untuk mendatangkan pemain muda Chicago Fire, Brian Gutierrez, pada bursa transfer musim panas tahun 2023 kali ini.

Menurut informasi dari laman Transfermarkt, saat ini Brian Gutierrez masih memiliki kontrak bersama Chicago Fire hingga akhir 2026 mendatang. Itu artinya RB Leipzig dan Borussia Dortmund harus mengeluarkan uang transfer untuk mendatangkan sang pemain sebagai bentuk kompensasi kepada Chicago.

Brian adalah pemain muda yang masih berusia 19 tahun, namun ia telah membuat 74 penampilan bersama tim utama Chicago Fire, yang membuatnya berpeluang besar akan dipanggil untuk membela Timnas Amerika Serikat. Penampilan apiknya itu juga membuat dirinya sedang dipantau oleh Manchester United dan Rangers.

Pemain kelahiran Berwyn, Illinois, Amerika Serikat itu bisa beroperasi di beberapa posisi lini tengah. Selain terbiasa bermain sebagai gelandang kiri, Brian juga bisa dimainkan pelatih di posisi gelandang serang atau pun gelandang kanan dalam situasi tertentu. Fakta inilah yang membuatnya terlihat menarik bagi tim-tim ternama Eropa.

Dikutip dari laman Get Football News Germany, Leipzig dan Dortmund lebih berpeluang untuk mendatangkan Brian Gutierrez ketimbang Manchester United dan Rangers. Hal itu dikarenakan The Red Devils dan Rangers harus dihadapkan pada situasi sulitnya mengurus surat izin kerja bagi pemain asal Amerika, yang membuat mereka kemungkinan akan berpikir dua kali untuk mendatangkannya dari Chicago.

Artikel Tag: rb leipzig, Borussia Dortmund, Chicago Fire, Brian Gutierrez

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/rb-leipzig-dan-dortmund-berebut-pemain-muda-chicago-fire
3961  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini