Ragam Liga Inggris: Profil Kiper Liverpool, Loris Karius

Penulis: Depe Ptr
Senin 26 Jun 2017, 19:29 WIB
Ragam Liga Inggris: Profil Kiper Liverpool, Loris Karius

Loris Karius / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Ragam Liga Inggris: Klub raksasa Premier League, Liverpool dikenal sebagai salah satu klub tersukses di dunia setelah meraih banyak prestasi dengan pemain-pemain besar yang mereka miliki dan Loris Karius merupakan salah satu pemain hebat yang ada di skuat Jurgen Klopp saat ini.

Karius menyelesaikan formalitas transfernya ke Liverpool pada 24 Mei 2016, di mana kiper tersebut bergabung dengan The Reds dalam kesepakatan jangka panjang setelah tampil mengesankan di Bundesliga.

Kemajuan stopper itu bersama Mainz dari tahun 2011 mendapat pantuan khusus dari Jurgen Klopp, meskipun perkembangannya sebagai anak muda tidak terlalu mengesankan karena harus beberapa kali mengganti tim dan terutama ketika dia berada di Manchester City.

Lahir di kota selatan Biberach, Karius bermain bagi FV Biberach, SG Mettenberg, SSV Ulm 1846 dan Stuttgart di level muda - sebelum pindah ke Inggris.

Setelah didapatkan City, dia bergabung dengan klub asal Manchester itu pada musim panas 2009 dan tampil untuk tim U18 dan U21 mereka, tapi tidak pernah tampil untuk tim utama.

Kariuz lalu pindah ke Mainz dan membuat debutnya pada bulan Desember 2012 sebagai pemain pengganti di babak kedua dalam kemenangan kandang 2-1 melawan Hannover di Bundesliga.

Tidak ada penampilan lebih lanjut di musim itu tapi promosi Karius untuk menjadi pilihan pertama di Coface Arena terjadi pada musim 2013-14, saat ia mencatatkan 23 pertandingan di liga.

Kelincahan dan reaksinya dalam menahan tembakan, serta ketenangan yang mengesankan di sekitar area penalti, membuatnya menjadi salah satu kiper muda terbaik di Eropa.

Karius hanya absen di satu pertandingan Bundesliga di musim berikutnya saat Mainz meraih posisi tengah klasemen, dia kemudian selalu hadir disetiap saat di musim 2015-16.

Pada musim tersebut, Survei majalah Kicker memilih Karius sebagai kiper terbaik kedua di divisi itu dan hanya kalah dari Manuel Neuer. Meski belum menjadi pilihan utama di Liverpool pada musim 2016-17, tapi masa depan Karius di Anfield tetap dipandang cerah.

Artikel Tag: Liverpool, profil pemain, Loris Karius

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ragam-liga-inggris-profil-kiper-liverpool-loris-karius
6650  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini