Rafael Silva Bertekad Kawinkan Gelar Juara Dan Top Skor Di Madura United

Penulis: Dayat Huri
Rabu 16 Jun 2021, 06:00 WIB
Penyerang Madura United, Rafael Silva

Penyerang Madura United, Rafael Silva (tengah)/foto dok Madura United

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Resmi menjadi bagian Madura United untuk gelaran Liga 1 Indonesia musim 2021/2022, penyerang asal Brasil, Rafael Silva memiliki target ambisius untuk mengawinkan gelara juara dengan gelar top skor pada musim baru nanti.

Pemain 30 tahun itu memang bukan pertama kali merasakan atmosfir sepak bola tanah air. Dia sebelumnya pernah memperkuat Barito Putera pada musim 2019 silam. Pada musim perdananya di sepak bola Indonesia itu, Rafael Silva menorehkan 14 gol dari 28 pertandingan yang dijalani. Catatan itulah yang ingin ia lewati bersama Laskar Sape Kerrab.

"Saya ingin lebih baik dari sebelumnya (bersama Barito Putera). Ingin membawa klub ini berprestasi, meraih juara. Saya juga ingin jadi top skor di kompetisi ini," kata dia seperti dilansir laman resmi klub.

Di hari pertamanya di Madura United, Rafael Silva langsung ikut berlatih bersama rekan setimnya di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan (SGMRP) Pamekasan. Saat tiba di lapangan, dia langsung disambut hangat oleh para pemain lain.

Janjinya untuk tidak mengecewakan warga Madura dan suporter Madura United itu cukup beralasan seiring pengalamannya yang sudah melanglang buana bersama klub di tujuh negara di dunia, UEA, Bolivia, Portugal, Brasil, Tiongkok, Irak dan Indonesia. Terakhir dia menjadi bagian klub asal Irak, Al Shorta dan ikut tampil pada gelaran Liga Champion Asia.

"Saya akan berikan yang terbaik. Suporter juga tetap mendukung kami dari rumah, karena masih Covid-19," sambung Rafael.

Manajer Madura United Rahmad Darmawan juga berharap rekrutan anyar timnya itu dapat segera menyatu dengan tim. Sebab, kick-off Liga 1 2021 sudah kurang dari sebulan, yakni 10 Juli 2021.

Artikel Tag: Rafael, madura united, Liga 1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/rafael-silva-bertekad-kawinkan-gelar-juara-dan-top-skor-di-madura-united
879  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini