Puji Mentalitas Skuad Inter Milan, Cristian Chivu: Salut Untuk Para Pemain

Cristian Chivu
Berita Liga Italia: Pelatih Inter Milan, Cristian Chivu menyampaikan pujian kepada anak asuhnya yang berhasil menang comeback, untuk mengalahkan Pisa dengan skor 6-2.
Inter Milan menjamu Pisa di San Siro dalam pertandingan pekan ke-22 Serie A musim ini sebagai pemuncak klasemen Serie A. Namun saat peluit pertandingan dimulai, nerazzurri harus tertinggal dua gol lebih dulu dari tim tamu.
Raksasa Serie A itu menyelesaikan comeback bahkan sebelum jeda babak pertama dan kemudian mencetak tiga gol lagi di babak kedua untuk meraih kemenangan 6-2, sekaligus memastikan mereka tetap berada di puncak klasemen sementara.
Berbicara dalam sesi konferensi pers setelah pertandingan, pelatih Inter Milan, Cristian Chivu menyampaikan pujian kepada anak asuhnya yang berhasil bangkit dari ketertinggalan, untuk mengalahkan Pisa dengan skor 6-2.
“Saya rasa kami telah melakukannya dengan sangat baik. Kami bisa saja runtuh, tetapi tim terus melakukan tugasnya. Satu-satunya penyesalan adalah kami tidak unggul 4-2 lebih awal, hanya di akhir pertandingan.” ujar Chivu
“Tapi salut untuk para pemain, mereka berhasil memberikan segalanya untuk menjadikan musim ini lebih kompetitif dan untuk menunjukkan kami terus bekerja keras demi mencapai tujuan kami [memenangkan scudetto].”
“Saya sudah mengkonsumsi banyak obat penghilang rasa sakit untuk punggung saya. Besok, anak-anak saya menginginkan saya dalam keadaan segar, dan istri saya juga mengharapkannya. Saya harus siap menjadi suami dan ayah yang baik.”
Artikel Tag: Cristian Chivu, Inter Milan, pisa, Serie A
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/puji-mentalitas-skuad-inter-milan-cristian-chivu-salut-untuk-para-pemain


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini