PSS Sleman Petik Kemenangan di Laga Uji Coba, Makin Siap Hadapi Liga 1

Penulis: Dayat Huri
Senin 28 Nov 2022, 01:00 WIB
Laga uji coba PSS Sleman kontra Persiba Bantul

Laga uji coba PSS Sleman kontra Persiba Bantul/foto dok PSS Sleman

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: PSS Sleman kembali memetik hasil positif dalam pertandingan uji coba dalam persiapan menghadapi Liga 1 Indonesia musim 2022/2023. Laskar Sembada menaklukkan tim Liga 3 Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Persiba Bantul dengan skor 2-0.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Jumat (25/11) lalu tersebut, dua gol PSS Sleman lahir melalui sundulan penyerang asal Brasil, Mychell Chagas di babak pertama.

Kemenangan di laga uji coba itu diapresiasi palang pintu lini pertahanan PSS Sleman, Nurdiansyah yang dalam pertandingan uji coba kontra Persiba Bantul itu tampil selama 90 menit.

"Pertandingan berjalan lancar. Kami para pemain bermain sesuai dengan instruksi pelatih dan percaya diri. Alhamdulillah kami meraih kemenangan dengan skor 2-0," katanya seperti dilansir laman resmi klub.

Pemain yang menimba ilmu di akademi Borneo FC itu menyatakan tim PSS Sleman alam perkembangan yang bagus di beberapa sesi uji tanding yang telah dilalui.

"Alhamdulillah, perkembangan cukup baik selama ini. Kami para pemain tidak mau cepat puas. Kami akan terus melakukan latihan dan semoga menjadi lebih baik lagi di Liga 1 nanti," tegas Nurdiansyah.

Pemain kelahiran Jawa Timur itu berharap kompetisi segera bergulir dan Super Elang Jawa bisa tampil kembali dan bersaing dengan klub-klub kasta tertinggi sepak bola tanah air.

"Harapan saya semoga liga kembali bergulir dan kita bisa kembali bermain serta merasakan atmosfer pertandingan kembali," pungkas Nurdiansyah.

Sesuai rencana yang telah disusun PT Liga Indonesia Baru (LIB), Liga 1 musim 2022/2023 akan kembali bergulir mulai 2 Desember 2022 dengan penerapan sistem bubble atau terpusat di Jawa Tengah tanpa dihadiri penonton secara langsung.

Artikel Tag: PSS Sleman, Liga 1, nurdiansyah

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pss-sleman-petik-kemenangan-di-laga-uji-coba-makin-siap-hadapi-liga-1
1288  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini