PSM Makassar 3-2 Home United, Comeback Sempurna Juku Eja

Marc Klok usai membobol gawang Home United/foto dok the-afc
Berita Piala AFC: Sempat tertinggal terlebih dahulu dari tamunya Home United, PSM Makassar sukses mencatatkan comeback sempurna untuk menyegel kemenangan 3-2 pada pertandingan kelima babak penyisihan grup H Piala AFC 2019.
Tambahan tiga poin dari pertandingan yang berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (30/4) sore tersebut mengukuhkan posisi PSM Makassar di puncak klasemen sementara dengan koleksi 11 poin, unggul tiga poin dari Kaya yang duduk di posisi runner up.
Ditargetkan untuk bisa mengamankan tiga angka di kandang sendiri, tim berjuluk Juku Eja tampil menekan semenjak menit pertama. Sayang beberapa peluang yang didapat gagal berbuah gol. Di sisi lain, tim tamu Home United lebih mengandalkan serangan balik untuk mengancam lini pertahanan tuan rumah.
Meski lebih banyak menguasai jalannya pertandingan, sampai 45 menit babak pertama berakhir tak ada gol yang tercipta. Skor kacamata 0-0 mengantar kedua tim menuju ruang ganti.
Memasuki babak kedua, PSM Makassar masih tampil dominan. Tapi justru Home United yang mampu mencetak gol terlebih dahulu melalui aksi Hafiz Noor pada menit ke-51. Hanya berselang tiga menit kemudian, Home United berhasil menggandakan keunggulan, setelah Hafiz Noor menggandakan keungglan tiga menit kemudian, 2-0 tim tamu di atas angin.
Tak ingin takluk di laga kandangnya, PSM Makassar mencoba tampil lebih agresif. Upaya mereka itu kemudian membuahkan hasil melalui eksekusi penalti Marc Klok pada menit ke-60, 2-1 tuan rumah masih tertinggal.
Gol itu ternyata mampu mengangkat motivasi skuat PSM Makassar untuk terus memborbardir pertahanan Home United. Dan Marc Klok kembali menjadi sosok protagonis tuan rumah melalui gol keduanya pada laga tersebut, skor kembali berubah 2-2.
Kemenangan PSM Makassar akhirnya dipastikan penyerang naturalisasi, Guy Junior tiga menit jelang waktu normal berakhir, setelah tendangan keras dari luar penalti pemain dengan nomor 39 itu tak mampu dibendung kiper lawan, skor 3-2 mengakhiri laga tersebut.
Artikel Tag: piala afc, psm makassar, home united
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/psm-makassar-3-2-home-united-comeback-sempurna-juku-eja
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini