PSIS Semarang Takluk di Derby Jateng, Tidak Maksimal di Babak Pertama

Penulis: Dayat Huri
Rabu 22 Jan 2025, 06:30 WIB
Duel pemain PSIS Semarang dan Persis Solo di Derby Jateng

Duel pemain PSIS Semarang dan Persis Solo di Derby Jateng/foto dok PSIS Semarang

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: PSIS Semarang harus menelan kekalahan 1-2 dari Persis Solo pada laga pekan ke-19 Liga 1 Indonesia musim 2024/2025. Kekalahan di laga bertajuk Derby Jateng itu makin menyakitkan karena harus diterima ketika bermain di kandang sendiri, yaitu Stadion Jatidiri, Semarang, Senin (20/1/2025) malam.

Laskar Mahesa Jenar sudah tertinggal lebih dulu setelah Persis unggul dua gol lewat tendangan keras dari luar kotak penalti yang dilepaskan oleh striker Ramadhan Sananta di menit ke-20' dan gol keduanya pada menit ke-32'.

Di babak kedua, PSIS Semarang kemudian berupaya bangkit untuk memperkecil ketinggalan. Mereka akhirnya mampu memperkecil ketertinggalannya lewat gol Septian David Maulana di menit 76' usai meneruskan umpan Alfeandra Dewangga.

Kekalahan ini membuat posisi anak asuh pelatih Gilbert Agius tetap ada di peringkat ke-14 klasemen sementara dengan 18 poin.  

"Kami sangat kecewa dengan hasil ini. Hasil ini adalah hasil yang buruk untuk laga derby," kata Gilbert Agius seperti dikutip dari laman resmi Liga Indonesia.

Pelatih asal Malta itu mengakui bahwa pada babak pertama, PSIS Semarang bermain tak maksimal dan banyak melakukan kesalahan yang akhirnya mampu dimanfaatkan Persis untuk mencetak dua gol.

"Babak pertama kami banyak lakukan kesalahan. Persis sangat cerdik dalam memanfaatkan situasi tersebut," dia menambahkan.

Gilbert Agius menjelaskan, di babak kedua dia kemudian melakukan perubahan formasi di babak kedua dengan mengubah posisi Riyan Ardiansyah dan Gali Freitas agar bermain lebih melebar.

Dan terbukti perubahan ini mampu membuahkan hasil dengan terciptanya gol Septian David Maulana.

"Babak kedua kami berhasil mencetak gol, termasuk ada gol lain yang sayangnya dianulir. Namun harus diakui kondisi lapangan juga cukup menyulitkan," ucapnya lagi.

Kekalahan ini memperpanjang catatan tanpa menang PSIS Semarang di lima laga terakhirnya. Mereka hanya mampu mencatat 1 kali imbang dan 4 kali kalah dengan dua laga terakhir dilalui dengan hasil kekalahan.

Artikel Tag: PSIS Semarang, Liga 1, Gilbert Agius, Persis Solo

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/psis-semarang-takluk-di-derby-jateng-tidak-maksimal-di-babak-pertama
284  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini