PSIS Semarang tak Perpanjang Kontrak Gian Zola, Pemain Ke-2 yang Dilepas

Penulis: Dayat Huri
Senin 27 Mei 2024, 00:15 WIB
PSIS Semarang tidak perpanjang kontrak Gian Zola

PSIS Semarang tidak perpanjang kontrak Gian Zola/foto dok PSIS Semarang

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: PSIS Semarang resmi berpisah dengan gelandang enrjik Gian Zola. Kontra pemain 25 tahun berakhir setelah kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 tuntas digelar. Kebersamaannya dengan Laskar Mahesa Jenar hanya berlangsung satu musim setelah didatangkan dari Arema FC pada awal musim lalu.

Chief Executive Officer (CEO) PSIS Semarang, Yoyok Sukawi menyampaikan rasa terimakasih manajemen atas dedikasi yang ditunjukkan sang pemain selama menjadi bagian Laskar Mahesa Jenar.

"Kontrak Gian Zola resmi habis dan kami mengakhiri kerja sama ini dengan baik. Zola sudah berpamitan dengan manajemen melalui saya secara langsung," katanya seperti dikutip dari laman resi klub.

"Kami mengucapkan terima kasih atas dedikasi Gian Zola selama satu musim ini dan semoga ke depan selalu diberi kesuksesan," tambah Yoyok Sukawi.

Selama berseragam PSIS Semarang, eks pemain Persib Bandung itu mencatatkan 21 penampilan di Liga 1 musim 2023/2024 dengan torehan satu gol saat Laskar Mahesa Jenar menghadapi Rans Nusantara FC.

Gian Zola sendiri jadi pemain lokal kedua yang resmi dilepas manajemen pasca berakhirnya kompetisi. Sebelumnya, Evan Dimas sudah terlebih dahulu dilepas, pemain kelahiran 13 Maret 1995 itu didatangkan dari Arema FC dengan status pinjaman pada paruh musim dari Arema FC.

Mesi sudah mengumumkan beberapa nama yang dilepas, manajemen PSIS Semarang belum mengumumkan pemain anyar untuk musim depan. Laskar Mahesa Jenar masih akan melakukan seleksi atau trial untuk beberapa pemain asing pada Turnamen Internasional yang akan digelar di Jakarta Internasional Stadion (JIS) pada 30 Mei - 2 Juni 2024.

Setidaknya ada enam pemain asing yang akan trial, yakni Adam Mitter (Inggris/CB), Roger Bonet (Spanyol/CB), Reza Heidari (Iran/Finlandia/CM), Deri Corfe (Inggris/LWF-CF), Gabriele Rolando (Italia/RWF), dan Yevhen Bokhasvhili (Ukraina/CF).

Artikel Tag: PSIS Semarang, Liga 1, Gian Zola

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/psis-semarang-tak-perpanjang-kontrak-gian-zola-pemain-ke-2-yang-dilepas
873  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini